Nikita Willy Jalani Inseminasi Buatan, Ini Dia Program Hamil yang Dijalani Istri Indra Priawan

Maharani Kusuma Daruwati - Sabtu, 30 Oktober 2021
Nikita Willy dan Indra Priawan jalani program inseminasi buatan, apa itu?
Nikita Willy dan Indra Priawan jalani program inseminasi buatan, apa itu? Instgaram/nikitawillyofficial94

Setelah ditemukan yang terbaik, proses selanjutnya adalah memasukkan sperma ke dalam rahim.   

Proses inilah yang membuat angka keberhasilan inseminasi lebih tinggi daripada hamil alami.

“Setelah itu, sperma yang diambil akan dimasukkan ke dalam rahim dan lebih dekat dengan sel telur. Oleh karena itu, angka keberhasilan inseminasi akan lebih tinggi daripada proses alami,” terangnya.

Dalam proses inseminasi, sperma juga menjadi salah satu faktor penting yang menentukan keberhasilannya.

Baca Juga: Jangan Asal Minum, Deretan Obat Ini Berbahaya Jika Dikonsumsi Ibu Menyusui

Maka dari itu, perlu dilihat terlebih dahulu, apakah sperma telah memenuhi syarat atau belum.

Sehingga sebelum melakukan inseminasi, akan terlebih dahulu dilakukan analisa sperma.

“Untuk mengetahui sperma suami memenuhi syarat atau tidak, cara yang bisa dilakukan adalah analisa sperma (sperm analysis). Apabila melakukan analisa sperma, hasil yang keluar ada tiga hal, yaitu jumlah sperma (normalnya minimal 15 juta/cc), pergerakan sperma, dan bentuk sperma (minimal 4% yang normal),” ucap dr. Benny.

Akan tetapi, analisa sperma ini juga tentunya harus dilakukan dalam pantauan dokter.

“Analisa sperma tidak bisa hanya dilihat saat ejakulasi. Sperma yang kental, putih mengkilat, dan jumlah yang banyak belum tentu memenuhi syarat. Nah, untuk inseminasi, umumnya membutuhkan 4 juta sperma. Angka tersebut biasanya akan mendekati keberhasilan ketimbang proses hamil alami,” tambahnya.

Inseminasi disebut memiliki keberhasilan yang lebih tinggi dari hamil alami.



REKOMENDASI HARI INI

Nikita Willy Jalani Inseminasi Buatan, Ini Dia Program Hamil yang Dijalani Istri Indra Priawan