Bantu Tenangkan Pikiran saat Hadapi Masalah dengan Metode Sound Healing

Dian Fitriani N - Rabu, 3 November 2021
Metode sound healing untuk meningkatkan rasa percaya diri
Metode sound healing untuk meningkatkan rasa percaya diri oatawa

Karakteristik ini membuat perempuan akan kekurangan kepercayaan dirinya apabila terkena masalah.

Tak heran jika metode sound healing sebagai penghilang stres mulai banyak diminati terutama untuk mengobati masalah psikologis.

Metode sound healing sendiri menggunakan musik dalam praktik penyembuhannya.

Dilansir dari Pure Wow, sound healing sudah banyak digunakan sebagai praktik kesehatan mental di Australia dan Tibet.

"Sound healing itu kan ada tangga-tangga nadanya sama seperti alat musik lainnya, yang membedakan yaitu setiap nada memiliki manfaat tersendiri," tutur Maya.

Baca Juga: Wah, Musik Ternyata Bisa Menjadi Terapi untuk Penyembuhan Kesehatan Mental dan Fisik

"Contohnya ada nada modalitas C kalau di sound healing harpa artinya Ionian bisa bikin senang, lalu ada kunci E berfungsi untuk memberikan perasaan damai dan masih banyak lagi," ujar Maya saat ditemui dalam Arisan Parapuan 8 secara virtual, Kamis (28/10/2021).

Di dalam sound healing harpa akan ada chakra, yakni step merubah nada menjadi stimulus agar terkoneksi ke otak.

Stimulus terapi ini biasanya berupa pola audio atau visual karena memang berasal dari alat musik.

"Dari nada modalitas tersebut akan disusun menjadi cakra, gabungan antara keduanya berubah menjadi stimulus, kemudian terdengar telinga dan masuk ke otak," imbuh Maya.

"Ada tahapannya jadi dari sound stimulus ini akan masuk ke dalam otak lalu berubah menjadi thalamus, amygdala, sensor otak barulah menghasilkan respon tubuh," tambahnya.

Sumber: Pure Wow,Arisan Parapuan Virtual
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

Bantu Tenangkan Pikiran saat Hadapi Masalah dengan Metode Sound Healing