2. Informasi keuangan
Apa pun informasi keuangan yang kamu miliki, baik pendapatan pasangan, utang-piutang, atau investasi sebaiknya tidak diceritakan.
Kamu hanya perlu mengatakan, "Kami mengalami masalah keuangan.", tanpa perlu menjelaskan detailnya jika ingin curhat ke temanmu.
Kamu dan pasangan harus mengontrol siapa saja yang dirasa harus mendengar informasi itu dengan persetujuan.
Baca Juga: 3 Cara Menghindari Rasa Iri dan Persaingan dengan Teman, Salah Satunya Kolaborasi
3. Riwayat trauma pasangan
Saat pasanganmu memiliki trauma akibat pelecehan atau kekerasan masa lalu yang dialaminya, sebaiknya jangan diceritakan ke orang lain.
Jalan keluarnya adalah berbagi cerita ke profesional medis untuk lebih memahami solusi dan perawatannya.
Masalah trauma adalah sensitif, mungkin secara tidak sengaja temanmu juga membagikan informasi ke orang lain dan dapat melanggar kepercayaan.