Tak banyak diketahui, ternyata Kawan Puan dapat mencuci botol termos stainless steel dengan meggunakan garam dan es batu.
Caranya mudah, kamu dapat memasukkan es batu ke dalam botol termos stainless steel.
Hindari untuk menggunakan es serut, jika es batu terlalu besar kamu dapat memecahnya terlebih dahulu.
Kemudian, tambahkan dua sendok makan garam ke dalam botol termos stainless steel, tutup dan kocok secara terus menerus.
Baca Juga: Bulu Hewan Peliharaan Rontok di Karpet? Ini 4 Cara Membersihkannya
Periksa setiap lima menit utuk memastikan jika noda sudah hilang.
Jika diperlukan Kawan Puan dapat mengganti es batu, terlebih jika sudah mencair.
Buang larutan tersebut dan kemudian cuci seperti biasa. Bilas dan keringkan dengan menggunakan handuk.
Kawan Puan, itu tadi beberapa metode untuk mencuci botol termos stainless steel.
Mudah bukan? (*)