Ini Manfaat Olahraga bagi Kesehatan Fisik Anak, Salah Satunya Menurunkan Risiko Diabetes

Anna Maria Anggita - Kamis, 18 November 2021
Manfaat olahraga bagi kesehatan fisik anak
Manfaat olahraga bagi kesehatan fisik anak Tomwang112

2. Mengatur berat badan

Tidak banyak bergerak dan kebiasaan makan yang buruk seringkali dapat menyebabkan perkembangan berat badan yang tidak sehat pada anak-anak dan remaja.

Jika berat badan berlebihan, kondisi ini dapat memberikan tekanan ekstra pada jantung, hati, paru-paru dan organ utama lainnya.

Selain itu, penambahan berat badan yang tidak sehat dapat menyebabkan cidera sendi seperti masalah lutut berulang yang dapat menyebabkan anak-anak dan remaja menghindari aktivitas fisik lebih lanjut.

Oleh sebab itu, agar berat badan terjaga salah satu caranya yakni dengan berolahraga.

Saat berolahraga, lebih banyak simpanan energi tubuh dapat dibakar.

Baca Juga: Musim Hujan, Ini 5 Jenis Olahraga untuk Perempuan yang Bisa Dilakukan di Rumah

3. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Manfaat lain dari olahraga bagi anak yakni mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Di sisi lain tak ada satu pun orang tua yang mau anaknya mudah terkena penyakit bukan, Kawan Puan, maka dari itu ajak si kecil berolahraga.

Sebab, ketika melakukan aktivitas fisik, sirkulasi sel-sel dan zat-zat dari sistem kekebalan bergerak melalui tubuh secara bebas dan membuat imunitas meningkat.

 



REKOMENDASI HARI INI

960 Ribu Pelajar-Mahasiswa Terlibat Judi Online, Ini Tips Cegah Judol pada Remaja