Tak lama dari penetapan tersebut, Doddy mulai datang ke pengadilan menuntut surat perjanjian dan masih menunggu keputusan hak asuh.
Isu perebutan hak asuh Gala Sky pun kini menjadi kian ramai di media sosial.
Melihat masalah ini, psikolog anak Kak Seto pun angkat bicara sebagai peringatan kepada dua belah pihak keluarga.
Kak Seto percaya bahwa perebutan hak asuh tersebut akan memberikan dampak buruk pada perkembangan anak.
Anak akan cenderung bingung dengan makna keluarga dan perasaan cinta kepada keluarga mana yang harus dia salurkan.
"Tentu anak menjadi bingung mencintai keluarga Ayah maupun Ibunya," kata Kak Seto.
Baca Juga: Cerita Penjual Nanas Lihat Gala Sky Merangkak dan Menangis Usai Kecelakaan
"Apa lagi saya kira Ayah dan Ibunya tetap dalam suasana yang akrab yang mesra jangan sampe ‘kedua orangtua’ ini merusak susana keindahan," katanya lebih lanjut.
Kak Seto berharap agar alih-alih merebutkan hak asuh, kedua keluarga harus membangun suasana yang baik dan sehat untuk pertumbuhan Gala.
"Dia sudah kehilangan orang yang dicintai, mohon dengan hormat agar tidak diceburkan di dalam wilayah konflik yang membuat hati anak terluka," jelas Kak Seto.
Hal yang membuat Kak Seto resah adalah jejak digital terkait perebutan hak asuh ini yang nantinya bisa diakses oleh Gala.