c. Latihan untuk memperkuat tulang
Selain otot, penting bagi Kawan Puan untuk mengajarkan anak aktivitas fisik yang dapat memperkuat tulangnya.
Contoh aktivitas fisik yang dapat dilakukan yakni melompat atau berlari.
Lakukan aktivitas fisik untuk memperkuat tulang setidaknya tiga hari per minggu atau lebih.
Baca Juga: Kesehatan Seksual dan Reproduksi Perempuan Bisa Dipengaruhi oleh Olahraga
Kawan Puan, rutin berolahraga itu baik untuk menjaga tubuh anak agar tetap bugar. Maka itu, kamu perlu ajak buah hatimu untuk beraktivitas fisik.
Aktivitas fisik bukan hanya untuk membuat tubuh bugar, tetapi dengan berolahraga anak juga terhindar dari penyakit yang bisa menyerang tubuhnya.
Namun, jangan lupa untuk diimbangi dengan makanan yang bergizi, sehingga kesehatan dan kebugaran tubuh terjaga dari luar maupun dalam, ya. (*)