Ada yang perlu diasuh kembali di dalam jiwa kecil. Oleh karena itu, orang tua butuh untuk re-parenting (mengasuh ulang) diri terlebih dahulu untuk dapat menjalankan parenting yang lebih baik.
Berkaca dari kondisi tersebut, penerbit aPOPmedia berkolaborasi dengan Aleima Sharuna, Lusy Sutedjo, dan School of Parenting.
Kolaborasi tersebut melahirkan sebuah buku berjudul Re-Parenting Journey sebagai teman perjalanan mengasuh diri untuk mencintai lebih baik.
Pada 3 Desember 2021, buku Re-Parenting Journey telah resmi diluncurkan, lo.
Sebelumnya, buku ini telah diperkenalkan pada khalayak melalui program pre order sejak 26 November 2021.
Baca Juga: 4 Pola Asuh Kuno yang Memicu Anak Memiliki Harga Diri Rendah
Buku Re-Parenting Journey memberikan metode "mengasuh ulang diri sendiri" sebagai upaya memutus rantai pola asuh yang diturunkan dari generasi ke generasi.
Terkadang pola asuh turunan tersebut kurang cocok atau tidak sesuai dengan kebutuhan zaman.
Sebagaimana pendapat Lusy Sutedjo, yang mengatakan bahwa parenting perlu dimulai dari "menang atas diri sendiri" terlebih dahulu.
Hal itu dilakukan sebelum tanpa sadar kita mengasuh anak berdasarkan pola masa lalu.
Bahkan, tak jarang kita menggunakan anak untuk menutup luka batin masa lalu.