5 Tips Memasak Mudah Sagu Mutiara agar Kenyal dan Tidak Lengket

Ericha Fernanda - Minggu, 12 Desember 2021
Tips memasak mudah sagu mutiara
Tips memasak mudah sagu mutiara Sri Widyowati

4. Aduk sesekali

Meski panci ditutup hingga mendidih, Kawan Puan tetap harus memantau kematangan sagu mutiara dengan mengaduk sesekali.

Kecilkan api kompor dan biarkan terus menyala sembari diaduk sesekali menggunakan sendok kayu sekitar 20 menit.

5. Saring dan tiriskan

Setelah 20 menit, matikan api kompor dan angkat. Lalu saring sagu mutiara, tambahkan dua gelas air dingin secara perlahan.

Tujuannya untuk membilas dan membuang sisa kotoran yang menempel pada sagu mutiara tersebut.

Tiriskan sagu mutiara dan letakkan pada mangkuk bersih. Sagu mutiara siap diolah menjadi aneka hidangan manis dan gurih.

Wah, cukup mudah untuk diikuti tips memasak mudah sagu mutiara agar kenyal dan tidak lengket ya, Kawan Puan.

Selamat mencoba!

Baca Juga: 7 Tips Memasak Mudah Bolu Kukus Gula Merah, Tanpa Mixer dan Oven!

(*)

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja