7 Tips Mix and Match Outfit Color Blocking untuk Tampilan Stand Out

Ardela Nabila - Minggu, 12 Desember 2021
Tips mix and match outfit color blocking.
Tips mix and match outfit color blocking. PeopleImages

6. Padu padankan dengan kemeja putih

Memakai atasan cerah memang merupakan cara yang biasanya dilakukan ketika seseorang ingin mencoba tampil mencolok dengan outfit color block.

Namun, kamu juga bisa mencoba memakai bawahan berwarna terang dengan kemeja putih, lo.

Sebagai contoh, kamu bisa mencoba memadupadankan jeans berwarna dengan kemeja putih, atau kaus putih dengan hot pink maxi skirt.

Mengenakan atasan putih atau netral juga merupakan cara yang bisa kamu coba untuk tahu warna cerah mana yang cocok untukmu.

Baca Juga: Inspirasi Gaya Fashion Color Blocking dari 5 Desainer Dunia, Penuh Warna!

7. Pakai pakaian berbahan kontras

Dengan memakai pakaian yang berbahan kontras, kamu bisa menambah dimensi pada outfit kamu.

Cobalah padukan pakaian berbahan sutra dengan pakaian berbahan wol untuk lebih ‘bermain’ dengan tren color blocking ini.

Itu dia beberapa tips saat mix and match outfit color blocking yang bisa Kawan Puan coba.

Namun, dari ketujuh tips di atas, perlu diketahui bahwa kamu tak perlu menerapkan semuanya dalam waktu bersamaan, ya. (*)

Sumber: All Womens Talk
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat