Parapuan.co - Bagi Kawan Puan yang menyukai tampil bold dengan gaya mencolok, pasti sudah tak asing lagi dengan tren color blocking.
Gaya busana yang bermain dengan banyak warna ini digemari karena bisa membuat tampilan menjadi stand out.
Namun, kamu tak bisa asal memadupadankan warna untuk mengikuti tren color blocking ini.
Untuk tampilan modis dan trendy, terdapat sejumlah hal yang harus Kawan Puan perhatikan.
Dikutip dari All Womens Talk, berikut ini sejumlah tips mix and match outfit color blocking yang bisa kamu terapkan untuk mendapatkan tampilan yang stand out, tetapi tidak berlebihan.
Baca Juga: Apa Itu Color Blocking, Tren Permainan Warna yang Disukai hingga Kini
1. Pilih warna dengan bijaksana
Dalam memadupadankan outfit color blocking, Kawan Puan sebaiknya memilih warna komplementer.
Warna komplementer merupakan kombinasi warna yang berbeda, namun ketika dipadukan akan saling melengkapi.
Misalnya, kamu bisa memulainya dengan kombinasi warna dasar, seperti biru, merah, biru, atau oranye.
Karenanya, dalam color blocking, kamu tak perlu takut untuk mencoba kombinasi warna yang tidak biasa.
2. Pilih warna terang dan bold
Untuk memaksimalkan penampilan kamu, pilihlah warna-warna cerah yang bisa membuat kamu tampak stand out.
Kamu tak perlu takut untuk mencoba berbagai shades merah muda, kuning, dan hijau.
Hindari warna-warna pastel dalam tren color blocking, sebab warna-warna cerah mencolok akan memberikan lebih banyak statement dalam penampilan kamu.
3. Cobalah eksperimen dengan pola
Color blocking tak melulu hanya bermain dengan warna saja, lo, Kawan Puan.
Kamu juga bisa mencoba pakaian dengan pattern atau pola tertentu, misalnya polkadot.
Memadukan outfit berwarna dengan pakaian berpola merupakan shortcut lainnya untuk tampilan trendy dalam balutan outfit color blocking.
Baca Juga: Agar Tidak Berlebihan, Pahami 5 Aturan Tren Fashion Color Blocking Ini
4. Kenakan aksesori warna-warni
Menambahkan aksesori yang berwarna pada pakaian kamu merupakan salah satu cara paling sederhana untuk mencoba tren color blocking.
Warna yang mencolok dari aksesori yang kamu pakai juga akan membuat kamu tak kalah stand out seperti ketika memadukan atasan dan bawahan dengan warna kontras.
Kawan Puan bisa memakai aksesori yang berwarna kontras dengan pakaian yang kamu pakai, misalnya sepatu, perhiasan, atau tas.
5. Coba pakai satu warna cerah
Color blocking ternyata enggak melulu tentang bagaimana kamu bisa memadupadankan lebih dari satu warna.
Kamu juga bisa mencoba memakai satu warna saja dalam outfit kamu, kemudian berikan kesan kontras dengan aksesori berwarna netral.
Misalnya, dengan memadupadankan sepasang dress berwarna cobalt blue, lalu pasangkan dengan sepatu berwarna hitam dan clutch berwarna putih.
6. Padu padankan dengan kemeja putih
Memakai atasan cerah memang merupakan cara yang biasanya dilakukan ketika seseorang ingin mencoba tampil mencolok dengan outfit color block.
Namun, kamu juga bisa mencoba memakai bawahan berwarna terang dengan kemeja putih, lo.
Sebagai contoh, kamu bisa mencoba memadupadankan jeans berwarna dengan kemeja putih, atau kaus putih dengan hot pink maxi skirt.
Mengenakan atasan putih atau netral juga merupakan cara yang bisa kamu coba untuk tahu warna cerah mana yang cocok untukmu.
Baca Juga: Inspirasi Gaya Fashion Color Blocking dari 5 Desainer Dunia, Penuh Warna!
7. Pakai pakaian berbahan kontras
Dengan memakai pakaian yang berbahan kontras, kamu bisa menambah dimensi pada outfit kamu.
Cobalah padukan pakaian berbahan sutra dengan pakaian berbahan wol untuk lebih ‘bermain’ dengan tren color blocking ini.
Itu dia beberapa tips saat mix and match outfit color blocking yang bisa Kawan Puan coba.
Namun, dari ketujuh tips di atas, perlu diketahui bahwa kamu tak perlu menerapkan semuanya dalam waktu bersamaan, ya. (*)