6. Prioritas pribadi
Meskipun tujuan profesional juga penting, kamu tak boleh mengambil keputusan hanya berdasarkan prospek peningkatan karier saja.
Dalam jangka waktu yang panjang, yang terpenting adalah bagaimana kamu bisa mengikuti apa yang menjadi prioritas kamu, seperti gaya hidup atau kesehatan mental.
Baca Juga: Cegah Bosan WFH, 5 Model Hybrid Work Ini Bisa Diterapkan Perusahaan
Pada akhirnya, prioritas ini juga akan memengaruhi kinerja kamu saat bekerja nantinya.
Kawan Puan, dalam menentukan karier kamu ke depannya, tidak ada jawaban benar atau salah.
Karenanya, kamu perlu memiliki banyak pertimbangan untuk menentukan apa yang terbaik untuk diri kamu sendiri. (*)