Perbaiki Postur Tubuh, Ini 5 Manfaat Push Up Olahraga untuk Perempuan

Putri Mayla - Jumat, 17 Desember 2021
Manfaat push up olahraga untuk perempuan memperbaiki postur tubuh
Manfaat push up olahraga untuk perempuan memperbaiki postur tubuh martin-dm

Parapuan.co - Olahraga untuk perempuan berupa push-up adalah latihan yang dapat membangun kekuatan tubuh.

Push-up melibatkan otot inti dan kaki, walaupun utamanya mengaktifkan otot-otot lengan dan bahu.

Manfaat lain dari push-up di antaranya yakni meningkatkan massa otot dan kesehatan kardiovaskular.

Melansir Mind Body Green, ini manfaat push-up untuk kesehatan tubuh salah satunya juga termasuk memperbaiki postur.

Baca Juga: 4 Pilihan Olahraga untuk Perempuan Menunda Proses Penuaan, Apa Saja?

1. Memperbaiki postur tubuh

Push-up merupakan salah satu olahraga untuk perempuan yang ingin memperbaiki postur tubuh.

Jika dilakukan secara tepat, push-up membantu mendapatkan postur tubuh yang baik.

Menurut Shaun Zetlin, penulis Pushup Progression, push-up yang tepat melibatkan skapula dan rhomboids, dua otot punggung tengah yang biasanya kurang terlibat ketika kita beraktivitas.

Push-up melibatkan dua otot tersebut tanpa terlalu mengandalkan otot-otot di atas bahu dan leher, yang biasanya terlalu sering kita gunakan sehari-hari.

Postur yang baik juga berasal dari kekuatan dan stabilitas otot inti yang berkualitas.

Aktivitas fisik push-up dapat membantu membangun kekuatan dan stabilitas otot inti.

 

2. Push-up bisa menjadi latihan kardio

Melakukan olahraga untuk perempuan seperti push-up bisa menjadi rangkaian latihan kardio.

Saat melakukan push-up dalam repetisi yang cukup menantang, jantung akan mulai memompa lebih kencang, dan kita bisa saja mulai merasa kehabisan napas.

Menurut Shaun, push-up hampir seperti latihan interval intensitas tinggi (HIIT).

Namun, berapa jumlah yang dibutuhkan untuk mendapatkan manfaat push-up sebagai latihan kardio? Ini bergantung pada tingkat kebugaran individu.

Bagi sebagian orang, sepuluh repetisi push-up mungkin sudah cukup. Sebelum melanjutkan ke set berikutnya, usahakan untuk beristirahat terlebih dulu.

Namun, bagi orang-orang yang sudah terbiasa melakukan push-up, sepuluh repetisi mungkin terlalu sedikit.

3. Push-up mendukung tulang kuat

Kawan Puan, manfaat push-up tidak sekadar membangun otot dan menantang kekuatan jantung.

Karena termasuk gerakan menahan beban, manfaat push-up juga termasuk meningkatkan kesehatan tulang yang baik.

Menurut National Institutes Of Health, latihan menahan beban dapat membantu membangun tulang yang kuat.

Lebih lanjut lagi, push-up dapat memperlambat pengeroposan tulang.

Untuk mendapatkan manfaat ini, Kawan Puan dapat melakukan aktivitas fisik push-up secara rutin.

Baca Juga: Gerakan Olahraga untuk Perempuan saat Alami Nyeri Punggung Bawah

4. Meningkatkan kekuatan dan stabilitas otot inti

Gerakan push-up yang dilakukan dengan tepat dapat melatih otot inti.

Seperti abdominis melintang (otot inti terdalam yang membantu menopang tulang belakang), multifidus (rangkaian otot-otor kecil di sepanjang tulang belakang), dan lainnya.

Pada dasarnya, otot inti merupakan pembangkit tenaga tubuh dan komponen penting dari gerakan yang kita lakukan.

Otot inti yang lebih kuat akan membuat segala aktivitas terasa lebih mudah.

Misalnya untuk melakukan latihan lain, seperti squat, angkat beban, lari, dan lain sebagainya.

5. Meningkatkan kekuatan tubuh bagian atas

Pelatih kebugaran yang berbasis di Chicago, Stephanie Mansour mengatakan, salah satu manfaat push-up adalah menguatkan tubuh bagian atas.

Pasalnya, push-up pada dasarnya membuat seluruh bagian atas tubuh kita bekerja, termasuk bagian depan dada, otot trisep dan bisep, bahu, dan punggung atas.

Membangun kekuatan di area tubuh atas membuat kita lebih mudah melakukan aktivitas sehari-hari yang melibatkan kelompok otot tersebut, misalnya membawa tas belanjaan yang berat atau mengangkat tempat sampah besar.

Tak seperti jenis gerakan lainnya yang cenderung melatih satu kelompok otot saja, seperti bicep curl, push-up juga langsung melatih banyak kelompok otot sekaligus.

Sehingga gerakan olahraga untuk perempuan push-up menjadi efisien untuk meningkatkan kekuatan tubuh bagian atas secara keseluruhan.

Baca Juga: 6 Gerakan Olahraga untuk Perempuan Sebelum Tidur yang Dapat Mengecilkan Perut

(*)

Sumber: Mind Body Green
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Rekomendasi Susu Penambah Nafsu Makan Anak Usia 2 sampai 13 Tahun