Muncul Varian Omicron di Indonesia, Kemenag Tunda Keberangkatan Umrah 2021

Alessandra Langit - Minggu, 19 Desember 2021
Keberangkatan jemaah umrah kembali ditunda akibat varian Omicron
Keberangkatan jemaah umrah kembali ditunda akibat varian Omicron PEXELS

Hilman pun menjelaskan bahwa sebelumnya pihak Asosiasi PPIU, Kemenang, dan pemerintah pusat sudah menyetujui keberangkatan jemaah haji.

"Ada harapan agar tetap ada pemberangkatan, meski jumlahnya diperkecil," kata Hilman.

"Namun, secara umum asosiasi PPIU memahami dan menaati imbauan untuk tidak ke luar negeri," sambungnya.

Pihak Hilman berharap imbauan ini diberlakukan kepada seluruh rencana penerbangan ke luar negeri, tidak umrah saja.

Hilman mengatakan bahwa Kementerian Agama kini mengupayakan banyak hal agar keberangkatan umrah kedepannya dapat berjalan sesuai rencana.

Selama dua tahun terakhir ini, masyarakat Indonesia tidak dapat melaksanakan ibadah umrah dikarenakan pandemi Covid-19.

 

Baca Juga: Arab Saudi Buka Kembali Ibadah Umrah, Apa Syarat yang Harus Dipenuhi?

Tak hanya itu, baru-baru ini, Arab Saudi juga kembali menutup akses penerbangan dari luar negeri untuk mencegah menyebarnya virus corona varian Omicron.

Hilman berharap masyarakat Indonesia mau memahami kondisi yang terjadi secara global ini.

"Penundaan ini tentu keputusan yang pahit. Tapi ini dilakukan demi kebaikan bersama," tegas Hilman.

"Kami harap semua bisa memahami dan semoga ada hikmah dari keputusan ini," tutupnya. (*) 

Sumber: kontan
Penulis:
Editor: Aghnia Hilya Nizarisda


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat