Agar Tetap Awet, Hindari 5 Kesalahan saat Membeli dan Merawat Celana Jeans Ini

Ardela Nabila - Selasa, 21 Desember 2021
Kesalahan saat membeli dan merawat celana jeans.
Kesalahan saat membeli dan merawat celana jeans. gmalandra

2. Terlalu sering mencuci celana jeans

Kesalahan lainnya yang mungkin juga sering kamu lakukan adalah terlalu sering mencuci celana jeans yang kamu punya.

Berbeda dari jenis pakaian lainnya, sebaiknya kamu jangan terlalu sering mencuci celana jeans.

Walaupun terkesan tidak bersih, jarang mencuci celana jeans justru bisa memperpanjang usia denim kesayangan kamu itu, lho.

Sebaiknya, kamu hanya mencuci celana jeans jika ia memang sudah benar-benar kotor atau beraroma tidak sedap.

Selain itu, kamu juga bisa menggunakan aturan untuk mencuci celana jeans setelah lima sampai tujuh kali pemakaian.

Baca Juga: Ini Bedanya Celana Jeans Konvensional dan Sustainable terhadap Lingkungan

3. Tidak membalik celana jeans saat mencucinya

Selain tak terlalu sering mencuci celana jeans, sebaiknya kamu tidak lupa untuk membalik celana jeans terlebih dahulu sebelum dicuci.

Cara ini dapat membantu menjaga warna asli celana jeans kamu dan memperlambat warnanya untuk pudar.

Di samping itu, dengan membaliknya, kamu juga bisa sekaligus memastikan bagian dalam jeans betul-betul bersih.

4. Membuat celana jeans sering terpapar panas

Dalam merawat celana jeans, kamu juga harus memastikan bahwa ia tidak terlalu sering terkena paparan panas.

Hindari mengeringkan celana jeans menggunakan mesin pengering khusus untuk mencegah jeans menyusut dan warnanya menjadi pudar.

Usai dicuci, sebaiknya biarkan jeans kering dengan sendirinya dengan cara dijemur.

Sumber: Who What Wear
Penulis:
Editor: Aghnia Hilya Nizarisda


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru