Selanjutnya, odontektomi dilakukan dengan langkah-langkah sebagai berikut:
1. Sedasi
Untuk anestesi lokal, pasien akan menerima gas nitrous oxide dengan dipasangi masker kecil pada hidung untuk menghirup obat penenang agar relaks saat terjaga.
Untuk anestesi total, pasien akan menerima infus intravena (IV) dengan menempatkan jarum di pembuluh darah di lengan agar kehilangan kesadaran selama operasi.
Baca Juga: Ada Noda Hitam pada Gigi Anak? Inilah 5 Penyebab dan Cara Mengatasinya
2. Mati rasa
Setelah sedasi, dokter gigi ahli bedah mulut mulai dengan mematikan gigi bungsu dan jaringan di sekitarnya dengan anestesi lokal.
3. Pengangkatan jaringan
Dokter gigi ahli bedah mulut akan mengangkat jaringan gusi yang menutupi area di mana gigi bungsu berada untuk mengakses gigi.
4. Pengangkatan tulang