Parapuan.co - Kawan Puan, melakukan olahraga untuk perempuan di rumah terus-menerus dapat membuat bosan dan malas melakukannya.
Padahal untuk membuat tubuh tetap sehat dan bugar, Kawan Puan perlu melakukan olahraga secara rutin.
Terlebih lagi, melakukan olahraga ringan dan berat dengan fokus pada otot dapat dilakukan untuk membuat tubuh tetap bugar.
Oleh karena itu, Kawan Puan dapat mencari cara untuk membuat rutinitas olahraga menjadi menyenangkan.
Berikut variasi olahraga yang lebih menyenangkan serta dapat dilakukan oleh Kawan Puan di rumah, seperti dikuti dari Kompas.
Baca Juga: Renang, Olahraga untuk Perempuan yang Turunkan Risiko Kanker Payudara
1. Zumba
Zumba merupakan olahraga untuk perempuan yang dapat dilakukan jika Kawan Puan sedang bosan dengan rutinitas lari atau jogging.
Untuk melakukannya, Kawan Puan dapat mengikuti kelas zumba atau mengikuti channel Youtube dari instruktur zumba profesional.
Selain itu, melakukan rutinitas menyenangkan dan praktis seperti zumba selama satu jam dapat membantu Kawan Puan membakar sekitar 300-900 kalori per harinya.
Walau demikian, Kawan Puan tetap perlu menakar durasi zumba agar tidak mengalami kelelahan.
Saat ini, ada banyak instruktur profesional aktivitas fisik zumba yang dapat Kawan Puan ikuti melalui saluran resmi mereka melalui Youtube.
2. Bodyweight workout
Tak hanya di gym, melakukan olahraga untuk perempuan yang ingin membakar kalori bisa dilakukan di rumah.
Olahraga ini tidak memerlukan alat, dan hanya memanfaatkan berat tubuh untuk melakukannya.
Gerakan ini pada umumnya yakni plank, wall sit, lunge, push up, chin up dan squat.
Selanjutnya, olahraga ini juga dapat dimodifikasi untuk menyesuaikan bentuk tubuh dan tujuan yang ingin dicapai.
Untuk melakukannya cukup mudah, yakni dengan meningkatkan repetisi dan rest time.
Baca Juga: 5 Gerakan Mudah Olahraga untuk Perempuan Mengencangkan Lengan
3. Olahraga 7 menit
Olahraga 7 menit merupakan solusi bagi Kawan Puan yang sedang padat aktivitas atau sedang malas berolahraga.
Gerakan olahraga 7 menit di antaranya yakni leg lift, lunges, plank, slow mountain climber, superman, rotasi lengan dan sumo squats.
Kemudian, jika ingin meningkatkan itensitasnya, gunakanlah botol air untuk menambah beban.
Menariknya, latihan ini dapat dilakukan di pagi hari setelah bangun tidur.
Lebih lanjut, aktivitas fisik ini dapat dilakukan di tempat tidur.
4. Bermain kartu
Permainan kartu rupanya dapat menjadi variasi latihan yang baik dan dapat membakar kalori.
Terlebih lagi, kita juga tidak memerlukan apa pu selain satu deck kartu.
Untuk memulainya, kocoklah kartu dengan baik. Setelah itu, pilihlah salah satu kartu.
Angka di kartu tersebut akan menjadi jumlah repetisi untuk setiap latihan yang kita pilih.
Misalnya, jika mendapatkan kartu wajah (face card) dan katu As, Kawan Puan harus malakukan 15 dan 20 repetisi, sementara joker akan membuat kita melakukan 30 repetisi.
Untuk membuatnya lebih mudah dan menyenangkan, bisa mulai dengan melakukan gerakan seperti jumping jacks dasar, squat, lean backs, lunges dan plank.
Kita juga tak perlu langsung menggunakan seluruh deck kartu.
Agar lebih menyenangkan, cobalah melakukannya bersama teman, sehingga bisa saling memilih kartunya satu sama lain.
Baca Juga: 4 Rekomendasi Channel YouTube Instruktur Olahraga untuk Perempuan
5. Latihan tabata
Tabata merupakan high-intensity interval training (HIIT) yang tak membutuhkan banyak waktu.
Untuk diketahui, tabata merupakan sebuah latihan yang memompa jantung dan menggunakan kekuatan inti.
Biasanya, satu sesi Tabata yang dilakukan selama empat menit terdiri dari delapan putaran latihan berat selama 20 detik diikuti dengan istirahat 10 detik.
Sementara itu, pelatih kebugaran dan ahli Tabata CJ Hammond mengatakan pada majalah Women’s Health bahwa latihan tabata memiliki inti untuk mencapai puncak kapasitas anaerobik tubuh.
Burpee, push-up, high-knee, squat, jumping jack, dan overhead press adalah beberapa latihan dasar yang ada dalam rezim latihan ini.
Kawan Puan, itulah variasi olahraga untuk perempuan yang mudah dan menyenangkan dan bisa kamu lakukan di rumah. Selamat mencoba! (*)