Persiapan Sekolah Tatap Muka, Ini Cara Ajarkan Anak Lebih Terorganisir

Ratu Monita - Kamis, 23 Desember 2021
Mengajarkan anak agar lebih terorganisir jelang persiapan sekolah tatap muka
Mengajarkan anak agar lebih terorganisir jelang persiapan sekolah tatap muka Ron Lach / Pexels

4. Tetapkan rutinitas mengerjakan pekerjaan rumah (PR)

Cara lainnya yang perlu orang tua ajarkan adalah membantu anak membuat jadwal jam belajar.

Selain itu, perhatikan juga ruang belajar anak yang nyaman, entah itu di kamar ataupun di ruangan rumah lainnya. 

Ajak anak untuk tetap mengikuti sesuai aturan jadwal, meskipun ketika mereka tidak memiliki pekerjaan rumah.

Adapun hal yang bisa mereka lakukan saat tidak ada tugas sekolah, yakni membaca, membaca ulang catatan, atau bahkan membaca buku yang menyenangkan.

Baca Juga: Persiapan Sekolah Tatap Muka, Hindari 7 Hal Ini saat Mendidik Anak Introvert

5. Tumbuhkan minat untuk mengoleksi

Jika anak memiliki minat pada barang tertentu, dorong anak untuk membuat dan mengatur koleksi yang dimilikinya.

Barang koleksinya ini bisa berupa sesuatu yang sederhana seperti perangko bekas atau apapun yang dapat disortir, diklasifikasi, dan diatur oleh anak-anak.

Nah, berikut cara yang bisa dilakukan orang tua dalam mengajarkan anak agar lebih terorganisir jelang persiapan sekolah tatap muka, semoga membantu! (*)

Sumber: scholastic
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Mengapa Semut Muncul di Rumah Saat Musim Hujan? Ini Cara Mengatasinya