French Kiss Jadi Favorit, Ini 6 Manfaat Ciuman untuk Kesehatan

Aghnia Hilya Nizarisda - Minggu, 26 Desember 2021
Ini sederet manfaat ciuman untuk kesehatan yang tak terduga!
Ini sederet manfaat ciuman untuk kesehatan yang tak terduga! Stocksy.com

Parapuan.co - Ciuman adalah salah satu tindakan untuk menunjukkan kamu dan pasangan saling mencintai dan menyayangi.

Kegiatan tersebut menyenangkan dan juga bermanfaat untuk membuat hubungan kamu dan pasangan semakin intim dan harmonis.

Pasalnya, ada berbagai jenis ciuman yang bisa kamu dan pasangan coba sebagai salah satu variasi kegiatan. Salah satu yang menjadi favorit ialah french kiss.

French kiss adalah salah satu ciuman klasik ala Perancis yang melibatkan lidah. Ciuman ini begitu sensual karena melibatkan lidah, air liur, dan gerakan yang tepat

Menariknya, tidak hanya untuk hubungan, ciuman juga memiliki segudang manfaat untuk kesehatan, mulai dari wajah hingga kekebalan tubuh. Yuk, simak apa saja!

Baca Juga: 6 Jenis Ciuman di Bibir yang Disukai Pria, Salah Satunya French Kiss

1. Meningkatkan gairah

Melansir Mind Body Green, banyak orang menganggap ciuman itu membangkitkan gairah dan bisa menjadi cara yang bagus untuk membangun keintiman saat berhubungan seks.

Menurut OB/GYN Jessica A. Shepherd, MD, MBA, itu karena berciuman menghasilkan banyak efek perasaan baik dan merangsang pada tubuh.

"Beberapa faktor telah diidentifikasi dengan ciuman dan cinta, termasuk oksitosin, vasopresin, dopamin, serotonin, kortisol, dan hormon stres lainnya, faktor pertumbuhan saraf, dan testosteron," terang Jessica.

2. Membakar beberapa kalori

Ahli jantung Amerika Joseph S. Alpert, M.D. mengatakan bahwa ciuman yang penuh gairah dapat membakar antara 2 dan 26 kalori per menit.

Secara kasar, untuk referensi, rata-rata orang dengan berat 68 kilogram membakar sedikit kurang dari satu kalori per menit tanpa melakukan apa-apa.

 

3. Menurunkan kecemasan

Melansir Glamour, dari sudut pandang kimia, salah satu manfaat kesehatan utama dari berciuman adalah kemampuannya untuk melepaskan hormon oksitosin (dikenal sebagai hormon cinta).

Menurut Stephanie Hartselle, MD, asisten profesor psikiatri di Brown University, bilang ciuman mampu menimbulkan rasa tenang, relaksasi, dan ikatan pada manusia.

Hormon, yang juga dilepaskan selama foreplay dan orgasme, "Telah terbukti sekuat meditasi dan banyak obat anti-kecemasan dalam menghasilkan perasaan damai dan puas,” kata Stephanie.

Tidak hanya itu, penelitian juga menunjukkan bahwa berciuman mengurangi zat kimia kortisol, yang berhubungan dengan stres.

4. Membantu mengurangi reaksi alergi

Apakah kamu mengetahui bahwa ternyata ciuman bisa membantu meringankan gejala gatal karena alergi hidung atau kulit?

Pada 2006 ahli alergi Hajime Kimata mempelajari 24 pasien dengan dua jenis alergi—ekzema atopik ringan (alergi kulit) dan rinitis alergi ringan (alergi hidung)—sebelum dan sesudah mereka berciuman dengan kekasih atau pasangan selama 30 menit sambil mendengarkan musik lembut.

Baca Juga: 10 Jenis Ciuman dan Makna di Baliknya, Ada yang Cuma untuk Menyapa

"Biasanya, ketika kamu memiliki alergi, tubuh akan bereaksi berlebihan dengan memproduksi IgE, antibodi terhadap alergen tertentu,” kata Srini Pillay, M.D., seorang psikiater Harvard.

Namun, menariknya, Srini bilang, "Tetapi pada kelompok ini, setelah berciuman, antibodi ini menurun, sehingga mengurangi reaksi dan gejala alergi."

5. Membantu menurunkan tekanan darah

Menurut Ryan Neinstein, M.D., seorang ahli bedah plastik di New York City, bibir kita terdiri dari pembuluh darah, yang melebar saat berciuman.

"Darah kemudian diarahkan ke wajah dan menjauh dari seluruh tubuh," kata Ryan. Rryan pun bilang, "Sehingga permintaan pada jantung turun, sehingga menurunkan tekanan darah."

Di samping itu, apakah kamu ingat fakta terkait kortisol itu sendiri? Ketika tingkat kortisol kamu lebih rendah, begitu juga tekanan darahmu.

"Semakin banyak kamu berciuman, semakin jantung berpacu, dan semakin banyak darah kamu mengalir, yang pada akhirnya mengurangi tekanan darah tinggi," kata Dr. Neinstein.

6. Menjadi treadmill—untuk wajahmu

Sementara ciuman "sederhana" hanya membakar satu atau dua kalori, ciuman lidah seperti french kiss yang menggunakan semua otot di wajah dapat membakar hingga 26 kalori per menit.

Selaras dengan itu, Joseph bahkan mengatakan, ciuman yang penuh gairah dapat mengaktifkan hingga 24 otot wajah dan 112 otot postural.

Padahal, ciuman biasa hanya membutuhkan dua otot di wajah. Padahal, Hartselle bilang, "Ada 43 otot di wajah Anda dan delapan di lidah."

 

“Berciuman meningkatkan suplai darah ke area tersebut dengan pelebaran pembuluh darah, dan mungkin saja latihan otot," ujar Hartselle.

Baca Juga: Seksolog Ungkap 7 Jenis Ciuman dan Makna Tersembunyi di Baliknya

Katanya lagi, "Dikombinasikan dengan pembilasan wajah, dalam sesi ciuman yang diperpanjang memungkinkan otot-otot wajah kamu menjadi lebih sehat dan direvitalisasi."

Nah, itulah 6 manfaat dari ciuman, terutama french kiss yang bisa membakar kalori di tubuhmu lebih banyak. Jadi, apakah kamu sudah berciuman hari ini dengan pasangan? (*)

Sumber: Mind Body Green,Glamour
Penulis:
Editor: Aghnia Hilya Nizarisda


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja