Menurut Pakar, Begini Cara Membantu Korban Kekerasan pada Perempuan dan Anak

Putri Mayla - Kamis, 23 Desember 2021
Cara menolong korban kekerasan pada perempuan dan anak menurut pakar.
Cara menolong korban kekerasan pada perempuan dan anak menurut pakar. KatarzynaBialasiewicz

Parapuan.co - Kekerasan pada perempuan secara seksual menyisakan luka mendalam bagi para korban.

Tak hanya menyisakan luka mendalam bagi korban, tetapi juga orang-orang terdekat korban.

Maka itu, penting untuk melakukan penanganan untuk menolong korban kekerasan seksual.

Seperti diberitakan Kompas.com, pada Selasa (21/12/21), Dosen Fakultas Psikologi (FPSi) Universitas Airlangga (Unair), Margaretha Rehulina memberikan penjelasan mengenai hal ini.

Menurutnya, pada beberapa orang kejadian ini mungkin bisa menimbulkan keinginan membalas dendam dan marah.

Baca Juga: Kerap Dialami Korban Kekerasan pada Perempuan, Ini 5 Tanda Seseorang Ingin Bunuh Diri

 

Keingian untuk marah dan dendam berkaitan dengan kasus kekerasan pada perempuan secara seksual sangat mungkin terjadi.

Hal tersebut seperti yang dijelaskan oleh Retha, bahwa marah dan rasa ingin balas dendam sangat mungkin terjadi.

Terlebih lagi, berdasarkan pengamatannya, sebagian besar pelaku kejahatan seksual adalah orang yang dikenal korban.

Pelaku bisa guru, keluarga, bahkan orang tua sendiri.

Hal itulah yang menurut Retha membuat korban kejahatan terhadap perempuan maupun keluarga korban lebih terpukul.

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Menakar Kesetiaan Laki-Laki dalam Poligami, Bisakah Mewujudkan Keadilan?