Ini Trik Olahraga untuk Perempuan yang Berguna Memperlambat Penuaan

Ratu Monita - Selasa, 28 Desember 2021
Olahraga untuk perempuan yang dapat bantu cegah penuaan.
Olahraga untuk perempuan yang dapat bantu cegah penuaan. Edwin Tan

3. Berjalan cepat

Jalan cepat juga dapat membantu mencegah terjadinya penuaan dini. 

Studi yang dirilis dalam jurnal ilmiah Mayo Clinic Proceedings mencatat, orang yang cenderung berjalan lebih cepat biasanya memiliki kehidupan yang lebih lama.

Menariknya, temuan ini bahkan tetap bertahan terlepas dari adanya faktor BMI.

Singkatnya, mempertahankan kecepatan berjalan biasa sekitar 100 langkah per menit atau 4,8 km per jam dapat membuat seseorang lebih muda dan lebih sehat.

Dengan kata lain, temuan ini menunjukkan bahwa mungkin kebugaran fisik merupakan indikator harapan hidup yang lebih baik daripada indeks massa tubuh (BMI).

Baca Juga: 7 Manfaat Menggunakan Face Oil, Salah Satunya Bantu Atasi Jerawat

4. Mengajak hewan peliharaan berolahraga

Faktanya, mengajak hewan peliharaan untuk berolahraga juga dapat membuat seseorang merasa muda dan sehat.

Selain itu, memiliki hewan peliharaan seperti anjing juga ternyata dikaitkan dengan umur yang lebih panjang.

Studi yang diterbitkan dalam Scientific Reports menunjukkan, pemilik anjing memiliki kemungkinan 33 persen lebih kecil untuk meninggal selama periode 12 tahun.

Hal ini berkaitan dengan tingkat aktivitas fisik lebih tinggi yang dilakukan oleh pemilik anjing.  

Pasalnya, anjing membutuhkan banyak latihan yang berarti pemilik juga harus mengikutinya.

Dengan cara ini, tanpa sadar para pemilik anjing akan lebih termotivasi untuk berolahraga.

Nah, berikut trik olahraga untuk perempuan guna membantu mencegah terjadinya penuaan dini, selamat mencoba! (*)

Sumber: Eat This
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri


REKOMENDASI HARI INI

Borong Perlengkapan Ibu dan Bayi di Waktunya IMBEX Berd15kon!