4. Mencari lokasi yang tepat
Terlepas betapa bervariasi menunya, lezatnya rasa, dan terjangkaunya harga, lokasi menjadi faktor yang penting.
Jika lokasi tempatmu berjualan tidak strategis, kemungkinan kamu takkan mendapatkan pelanggan.
Seperti apa lokasi yang strategis? Lokasi strategis, misalnya di lingkungan kampus, dekat dengan sekolah, pabrik, dan lain-lain.
Bisa juga di daerah yang memang banyak pelaku usaha kuliner di sana, serta ramai dan banyak dilintasi orang.
5. Mulailah berjualan dan lakukan promosi
Terakhir, segeralah memulai berjualan karena usaha tidak bisa hanya dipikirkan tanpa dikerjakan.
Selagi memulai usaha, kamu bisa melakukan promosi di media sosial supaya orang-orang mengenal produkmu.
Selain dari media sosial, kamu dapat pula mempromosikan secara manual dengan meminta pelanggan merekomendasikan bisnismu kepada rekan dan kerabat mereka.
Kiranya, itulah beberapa cara yang bisa dilakukan sebelum kamu memulai bisnis kuliner makanan luar negeri.
Semoga informasi di atas berguna buat kamu yang sedang mempersiapkan usaha, ya. (*)
Baca Juga: Cerita UMKM di Bali Andalkan Platform Digital untuk Bangkit saat PPKM