Parapuan. co - Kawan Puan, berikut ini beberapa berita terpopuler dari kanal Wellness hari ini, Jumat (14/1/2022).
Mulai dari manfaat clean eating.
Hingga hidden gem di Ubud yang cocok untuk self healing.
1. Dari Berenergi hingga Kesehatan Mental, Ini Manfaat dari Clean Eating
Clean eating alias makan bersih bukan hanya sekadar menghindari makanan yang diolah saja.
Orang yang menganut pola makan clean eating, harus mengonsumsi makanan utuh, misalnya biji-bijian, sayuran, buah-buahan, kacang-kacangan, kacang-kacangan, ikan berlemak, dan daging tanpa lemak.
Hendaknya diketahui bahwa makanan utuh itu memberikan lebih banyak nutrisi bagi tubuh.
Sehingga hal ini pun mendukung fungsi sel tubuh yang sehat dan juga membantu melawan penyakit kronis.
Baca Juga: Penyebab Intoleransi Laktosa, Dokter Ungkap Manfaat Minum Susu
2. Mengenal Imunokompromais, Kelompok Rentan yang Jadi Prioritas Vaksin Booster
Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin mengumumkan bahwa vaksininasi booster akan dimulai pada 12 Januari 2022.
Vaksinasi booster akan dilakukan secara gratis kepada seluruh masyarakat Indonesia yang berusia 18 tahun ke atas.
Masyarakat yang melakukan vaksinasi booster harus mendapatkan vaksinasi dosis lengkap atau 2 kali suntik dan minimal 6 bulan setelah penyuntikan dua dosis.
Selain itu, penerima vaksin booster diprioritaskan bagi orang lanjut usia (lansia) dan kelompok rentan.
Menurut keterangan pers Kemenkes RI, kelompok rentan yang menjadi prioritas vaksin booster adalah penderita imunokompromais.
Apa itu imunokompromais?
Baca Juga: Orang Tua Harus Tahu, Ini 5 Manfaat Belajar Karate bagi Anak
3. Hidden Gem di Ubud yang Cocok untuk Self Healing, di Mana Saja?
Kawan Puan, jika mampir ke Pulau Dewata jangan hanya ke pantai atau beach club-nya saja, cobalah datang ke Ubud.
Harus kamu ketahui di Ubud ada hidden gem yang cocok untuk self healing atau pemulihan jiwa akibat adanya luka batin.
Dilansir dari Kompas.com, luka batin yang dimaksud di antaranya gangguan psikologis, trauma, pengalaman buruk, atau kejadian masa lampau yang berdampak pada emosional manusia.
Jika Kawan Puan mengalami luka batin, maka sangat cocok jika datang ke hidden gem di Ubud untuk self healing, di mana saja? Yuk simak ulasannya berikut ini.
1. Terasering Tegalalang
Rekomendasi pertama, yakni Terasering Tegalalang dengan hamparan sawah berundak yang menyegarkan mata.
Baca Juga: 4 Tips Memasak Mudah Bumbu Dasar Rawon khas Jawa Timur, Coba Yuk!
(*)