Wanita Karir, Ini 6 Berkas Lamaran Kerja yang Umum Diminta Perusahaan

Ratu Monita - Jumat, 28 Januari 2022
Wanita karir melamar kerja.
Wanita karir melamar kerja. nathaphat

Parapuan.co - Sebelum melamar kerja, seorang wanita karir perlu mempersiapkan berkas persyaratan lamaran kerja.

Masing-masing perusahaan memiliki persyaratan lamaran kerja yang berbeda. 

Untuk itu sebelum wanita karir melamar kerja, sangat penting bagi kita memerhatikan berkas persyaratan yang dibutuhkan.

Meski berbeda, sebenarnya terdapat beberapa persyaratan umum dalam bentuk berkas yang diminta oleh perusahaan sebagai syarat lamaran kerja.

Menurut buku Komunikasi Bisnis Edisi 3 (2006) oleh Djoko Purwanto via Kompas.com, dalam syarat lamaran kerja, seseorang harus menulis surat lamaran kerja yang dilengkapi dengan berkas lamaran kerja lainnya.

Lebih lanjut lagi, penulisan lamaran kerja disarankan untuk ditulis dalam bentuk poin-poin dan berisi potensi seseorang yang sesuai dengan posisi dilamar.

Melalui persyaratan lamaran kerja ini, pelamar kerja sebenarnya sedang menjual potensi diri kepada perusahaan secara tertulis yang mencakup kepribadian, kualifikasi, pelatihan, pengalaman kerja, dan hobi.

Untuk itu, dokumen berkas yang ada di persyaratan lamaran kerja harus dibuat oleh perempuan karier dengan selengkap dan seringkas mungkin.

Berikut berkas lamaran kerja yang umumnya dijadikan persyaratan lamaran kerja oleh perusahaan di Indonesia.

Baca Juga: Wanita Karir Ingin Cepat Hamil Meski Sibuk Bekerja? Ini Solusinya

1. Surat lamaran Kerja

Surat lamaran kerja menjadi salah satu berkas yang biasanya diminta oleh perusahaan.

Dalam penulisannya, kita sebagai wanita karir tidak boleh sembarangan. Sebisa mungkin perhatikan kaidah-kaidah baku karena harus ditulis secara formal.

Surat lamaran kerja memiliki arti penting, baik untuk pelamar maupun penerima kerja. Melalui surat lamaran kerja ini, perusahaan bisa mengetahui maksud dan keinginan pelamar kerja.

2. Daftar Riwayat Hidup atau CV

Selain surat lamaran kerja, daftar riwayat hidup atau curriculum vitae (CV) menjadi persyaratan lamaran kerja yang paling penting dan perlu menjadi perhatian perempuan karier.

Dalam pembuatan CV, bukan hanya isi yang perlu menjadi perhatian. Tetapi desain diusahakan dibuat semenarik mungkin agar mencuri perhatian HRD perusahaan. 

Sementara untuk isi dari CV, pastikan merinci identitas pelamar kerja, kontak pelamar kerja yang bisa dihubungi, riwayat pendidikan, prestasi, pelatihan atau sertifikasi yang pernah diikuti, keahlian atau keterampilan, dan pegalaman kerja.

Baca Juga: 5 Rahasia Menjadi Wanita Karir yang Bahagia, Salah Satunya Bersyukur

3. Portofolio Kerja

Portofolio kerja biasanya dijadikan persyaratan lamaran kerja bagi pelamar yang sudah berpengalaman. Portofolio bisa berupa tulisan, desain, atau gambar.

Portofolio ini untuk menunjukkan kemampuan pelamar kerja apakah sesuai dengan ekspektasi perusahaan. Oleh karena itu, portofolio perlu dilampirkan sebagai syarat lamaran kerja.

4. Identitas Pribadi

Identitas pribadi yang menjadi persyaratan lamaran kerja biasanya berupa fotokopi KTP dan Kartu Keluarga sebanyak satu atau beberapa lembar sesuai kebutuhan perusahaan.

5. Ijazah dan Transkrip Nilai.

Ijazah dan transkrip nilai pada persyaratan lamaran kerja menjadi bukti latar belakang pendidikan pelamar, apakah sesuai dengan posisi yang dibutuhkan atau tidak. 

Biasanya, perusahaan akan meminta ijazah dan transkrip nilai pendidikan terakhir saja. Kedua berkas lamaran kerja ini terkadang diminta dilegalisir tergantung kebijakan perusahaan.

6. Surat Referensi Kerja atau Sertifikat Keahlian

Bagi Kawan Puan yang sudah memiliki pengalaman kerja, dua berkas ini menjadi hal yang penting diperhatikan, terlebih untuk posisi dengan keahlian khusus.

Dua berkas di atas dapat membantu memperbesar peluang untuk diterima oleh perusahaan, apalagi jika sejalan dengan posisi yang dilamar.

Dalam melamar kerja, perlu diingat untuk tidak sembarang mengirim berkas lamaran kerja ke sembarang perusahaan.

Tak hanya itu, pastikan selalu memberi watermark pada identitas pribadi dan ijazah atau transkrip nilai yang dikirim.

Upaya ini dilakukan untuk mencegah data pribadi disalahgunakan oleh oknum perusahaan bodong yang ingin mencuri data untuk disalahgunakan. 

Demikian persyaratan lamaran kerja yang perlu menjadi perhatian wanita karir saat akan mendaftar lowongan kerja. Semoga membantu!

(*)

Baca Juga: 4 Hal Penting Bagi Wanita Karir Saat Harus Membawa Anak ke Kantor

Sumber: KOMPAS.com
Penulis:
Editor: Kinanti Nuke Mahardini


REKOMENDASI HARI INI

Wanita Karir, Ini 6 Berkas Lamaran Kerja yang Umum Diminta Perusahaan