Hari Gizi Nasional, Begini Cara Membiasakan Anak Konsumsi Makanan Sehat

Saras Bening Sumunar - Selasa, 25 Januari 2022
Membiasakan anak mengonsumsi makanan sehat sejak dini.
Membiasakan anak mengonsumsi makanan sehat sejak dini. Morsa Images

Parapuan.co - Hari Gizi Nasional, diperingati setiap 25 Januari.

Peringatan Hari Gizi Nasional ini bertujuan untuk meningkatkan kepedulian masyarakat dalam mengonsumsi makanan sehat dengan gizi seimbang.

Ada berbagai manfaat yang akan dirasakan tubuh saat mengonsumsi makanan sehat dan bergizi.

Mulai memiliki kekebalan tubuh, menjaga sistem pencernaan, meningkatkan memori otak, hingga mengurangi risiko penyakit kanker.

Setelah mengetahui manfaatnya, penting bagi orang tua untuk melatih anak agar terbiasa mengonsumsi makanan sehat dan bergizi.

Dengan mengajarkan anak kebiasaan makan yang sehat dan mencontohkan perilaku ini dalam diri, orang tua dapat membantu anak-anak mempertahankan berat badan yang sehat dan pertumbuhan yang normal.

Bahkan, kebiasaan mengonsumsi makanan sehat ini akan membantu anak mempertahankan gaya hidup sehat ketika mereka dewasa.

Mengutip dari laman WebMD, ada beberapa pendekatan yang bisa orang tua lakukan untuk mengembangkan kebiasaan makan yang sehat pada anak-anak.

Ingin tahu lebih jelasnya? Simak penjelasan berikut ini:

Baca Juga: Sambut Hari Gizi Nasional, Ahli Gizi Ungkap Pentingnya Pedoman Isi Piringku

Buat Pilihan Makanan

Buatlah beberapa menu makanan sehat yang bisa anak-anak pilih.

Latihan ini akan membuat anak-anak mampu menentukan pilihan makanan sehat yang ingin mereka konsumsi.

Tinggalkan beberapa pilihan makanan yang tidak sehat seperti soda atau makanan kemasan lainnya.

Jangan lupa melatih anak untuk rutin minum air putih.

Makan Bersama Keluarga

Cobalah untuk membuat waktu makan bersama keluarga.

Waktu makan bersama keluarga efektif dilakukan saat sarapan dan makan malam.

Baca Juga: Kenali Panduan Makan Gizi Seimbang 'Isi Piringku' dari Kemenkes RI

Sediakan menu yang sama dengan anak.

Dengan begitu anak akan meniru apa yang dilakukan orang tuanya, termasuk mengonsumsi makanan sehat dan bergizi.

Hindari Memberikan Camilan saat Bersantai

Anak-anak sangat identik dengan berbagai macam snack dan camilan.

Bahkan saat mereka bersantai, snack dan camilan tidak lepas dari sisinya.

Mulai sekarang hentikan kebiasaan ini pada anak-anak.

Selain tidak sehat, memberikan snack dan camilan juga dapat menyebabkan makan berlebih.

Perhatikan Ukuran Porsi

Meskipun makanan yang kamu berikan adalah makanan sehat dan bergizi, hindari untuk memberikan anak dan jumlah berlebih.

Baca Juga: Waspadai 5 Masalah Kesehatan Akibat Terlalu Banyak Konsumsi Garam

Berikan anak makanan sesuai dengan porsi yang mereka butuhkan.

Dengan begitu, anak dapat tetap sehat dan tumbuh dengan normal.

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Representasi Karakter Perempuan dalam Game, Inklusivitas atau Eksploitasi?