Cara Menghindari Vagina Terinfeksi Bakteri untuk Jaga Kesehatan Seksual dan Reproduksi Perempuan

Ratu Monita - Senin, 31 Januari 2022
Jaga kesehatan seksual dan reproduksi perempuan.
Jaga kesehatan seksual dan reproduksi perempuan. Iryna Zastrozhnova

Parapuan.co - Kondisi kesehatan seksual dan reproduksi perempuan merupakan salah satu hal yang penting diperhatikan

Salah satu organ yang perlu menjadi perhatian adalah miss V, organ yang berhubungan langsung dengan leher rahim dan rahim.

Hal ini membuat kondisi kebersihan miss V akan sangat berpengaruh pada banyak hal  terkait kesehatan seksual dan reproduksi perempuan, termasuk kesuburan, kehidupan seksual, dan kemampuan perempuan untuk mencapai orgasme.

Oleh karena itu, untuk menjaganya tetap sehat dan bersih, dibutuhkan perawatan yang tepat.

Karena, area miss V yang tidak terawat akan meningkatkan risiko tumbuhnya bakteri dan jamur yang dapat menyebabkan beberapa gangguan kesehatan organ kewanitaan.

Dilansir dari laman Grid Health, dokter spesialis kebidanan dan kandungan, dr. Dinda Derdameisya Sp.OG., memberikan penjelasannya.

Ia menyampaikan, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan saat melakukan perawatan pada miss V, berikut ulasannya.

1. Selalu bersihkan vulva dan lipatan labia

Pastikan membersihkan area luar organ kewanitaan, seperti vulva dan lipatan labia saat mandi dan setelah selesai buang air.

Baca Juga: 4 Cara Mengencangkan Otot Miss V untuk Kesehatan Seksual dan Reproduksi Perempuan

Dalam membersihkan area tersebut, kamu bisa menggunakan sabun pembersih khusus dengan kandungan alami, lembut, dan tidak berbau.

Hal ini perlu menjadi perhatian, agar aman digunakan sehari-hari serta dapat membantu menjaga keseimbangan pH alami vagina dan kesehatan seksual dan reproduksi perempuan.

Atau, Kawan Puan juga bisa membersihkan cukup dengan menggunakan air bersih.

2. Lakukan pembersihan ekstra saat menstruasi

Saat menstruasi, usahakan untuk melakukan pembersihan ekstra pada area kewanitaan.

Pasalnya, saat menstruasi area tersebut menjadi lebih rentan terhadap infeksi bakteri dan jamur.

Dalam membersihkan area tersebut, kamu bisa menggunakan sabun khusus yang memiliki kandungan alami untuk selalu menjaga kebersihan area kewanitaan.

Hal ini penting, sebagai salah satu upaya membantu menjaga kesehatan organ kewanitaan.

Baca Juga: Obat Alami untuk Mengatasi Vagina Gatal, Salah Satunya Yogurt

3. Rajin mengganti celana dalam

Upaya lainnya yang perlu dilakukan untuk mencegah vagina terinfeksi bakteri dan jamur adalah rutin mengganti celana dalam maupun menggunakan celana dalam yang kurang kering.

Disarankan untuk mengganti celana dalam minimal dua kali sehari atau bahkan lebih, itu akan lebih bagus lagi setiap hari.

Selain itu, pilihlah celana dalam dengan bahan yang mudah menyerap keringat serta selalu menggunakan handuk kering yang lembut sebelum memakai celana dalam.

Perhatikan pula saat menjemur celana dalam dan handuk, jemurlah hingga benar-benar kering sebelum digunakan untuk membunuh bakteri-bakteri pada pakaian.

4. Rajin minum air putih serta konsumsi sayur dan buah

Makanan sehat dan bernutrisi memiliki manfaat baik bagi tubuh, tak terkecuali dengan kesehatan reproduksi.

Adapun makanan yang baik untuk kesehatan reproduksi, seperti buah-buahan, sayuran, kacang-kacangan, susu, telur, daging serta ikan.

Selain itu, pastikan kebutuhan cairan tubuh selalu cukup yakni dengan konsumsi minimal delapan gelas air mineral per hari.

Nah, berikut upaya yang perlu dilakukan untuk mencegah vagina terinfeksi bakteri, sekaligus menjaga kesehatan seksual dan reproduksi perempuan. 

Baca Juga: Kesehatan Seksual dan Reproduksi Perempuan: Cara Menjaga Miss V Tetap Kencang

(*)

Sumber: Grid Health
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat