Wanita Karir Alami Nyeri Leher? Simak Posisi Tubuh yang Baik saat WFH

Ratu Monita - Jumat, 4 Februari 2022
Posisi duduk yang tepat untuk wanita karir yang WFH demi menghindari nyeri leher.
Posisi duduk yang tepat untuk wanita karir yang WFH demi menghindari nyeri leher. Stefan Tomic

3. Mengatur posisi mouse yang baik yaitu dengan meletakkannya di samping keyboard, ditaruh setinggi keyboard, sehingga mudah dijangkau dengan tangan, dan menjaga tangan agar tetap lurus ketika menggunakannya.

4. Mengatur posisi keyboard dengan memberikan penyangga, mengaturnya agar sudut lengan sekitar 90 derajat, saat menggunakan keyboard tangan lurus dengan lengan bawah atau tangan berada di depan pusat tubuh.

Selain itu, ia juga menganjurkan pekerja melakukan stretching untuk leher, lengan, pinggang, dan punggung secara pelan-pelan.

Menurutnya, nyeri akan berkurang bila pekerja melakukan postur tubuh yang baik serta melakukan stretching.

Kapan harus ke dokter?

Jika gejala sakit leher tak kunjung membaik, bahkan setelah mengonsumsi obat, maka dibutuhkan penanganan langsung dari dokter spesialis tulang.

"Kapan kita mencurigai bahwa kita harus segera ke spesialis ortopedi? Bila ada gangguan nyeri di leher, berat badan turun, gangguan berjalan, tidak dapat menahan buang air kecil, kelemahan di kaki dan tangan sehingga tidak bisa melakukan aktivitas sehari-hari," ungkapnya.

Pasalnya, nyeri di leher yang tidak ditangani dengan baik dapat berisiko membuat otot lebih kecil yang berdampak pada menurunnya kemampuan tubuh untuk melakukan kegiatan yang biasa dilakukan.

Dalam penanganan nyeri leher, dokter akan mengambil tindakan sesuai dengan kondisi pasien.

Biasanya, dilakukan pemeriksaan dengan CT scan, tindakan injeksi, tindakan operasi jika obat fisioterapi dinilai tidak berpengaruh, menggunakan laser PLDD untuk membebaskan saraf terjepit akibat tonjolan bantalan sendi, serta endoskopi untuk mengambil bantalan yang pecah.

Nah, itulah posisi yang tepat dilakukan oleh wanita karir saat bekerja WFH untuk mengurangi nyeri leher. Semoga membantu!

Baca Juga: 5 Keterampilan Wajib Dimiliki Wanita Karir di Tahun 2022, Apa Saja?

(*)

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Borong Perlengkapan Ibu dan Bayi di Waktunya IMBEX Berd15kon!