Parapuan.co - Akhir pekan telah tiba, saatnya kamu mengisi waktu bersama keluarga atau orang yang dikasihi, misalnya berwisata ke Taman Margasatwa Ragunan atau Kebun Binatang Ragunan.
Harus diketahui bahwa berwisata ke Kebun Binatang Ragunan, selain bisa melihat hewan yang lucu, kamu pun juga bisa meminimalisir risiko terkena Covid-19. Bisa begitu karena kamu berada di ruangan terbuka, tetapi dengan catatan untuk tetap jaga jarak, ya, Kawan Puan.
Ketika ingin memutuskan ke Kebun Binatang Ragunan, jangan langsung datang, beli tiketnya secara online terlebih dulu.
Mengutip dari Kompas.com, berikut ini cara pesan tiket untuk ke Kebun Binatang Ragunan secara online, catat ya!
1. Pertama, Kawan Puan wajib mendaftar secara online pada H-1 sebelum kunjungan, melalui link bit.ly/PesantiketTMR.
Misalnya kamu akan berkunjung di hari Minggu, maka pesanlah tiket pada hari Sabtu.
2. Tahap selanjutnya, isi data pengunjung mulai dari nomor KTP, e-mail, nomor handphone, dan pernyataan sudah melakukan vaksinasi Covid-19.
3. Isi jumlah rombongan. Dalam satu rombongan maksimal lima oran untuk satu pendaftara. Jika dalam satu rombongan lebih dari lima orang, maka wajib mendaftar terpisah.
4. Sebagai pengunjung, kamu perlu menyertakan informasi kendaraan pribadi yang dibawa. Walaupun tidak membawa kendaraan kamu juga harus menginformasikannya.
Baca Juga: Ini Dia 4 Hidden Gem Kafe Bernuansa Jepang yang Ada di Jakarta
5. Setelah pengisian data selesai dikirim, maka pendaftaran akan dikirim ke alamat email yang didaftarkan sebelumnya. E-mail bukti pendaftaran itu tidak langsung terkirim, mengetahui hal tersebut maka pengunjung harus menunggu beberapa saat.
6. Di hari H kunjungan, tunjukkan bukti pendaftaran, KTP yang terdaftar, sertifikat vaksin Covid-19, dan memindai aplikasi PeduliLindungi.
7. Pengunjung harus tahu, pembayaran tiket masuk Ragunan hanya menggunakan Kartu Jakcard. Jadi, pengunjung bisa mengisi saldo (top up) Kartu Jakcard untuk melakukan transaksi pembayaran.
8. Bagi yang belum memiliki Kartu Jakcard, tenang saja. Semua loket Ragunan menyediakan pembelian Jakcard dan pengunjung bisa melakukan top up saldo sekaligus di loket yang tersedia.
Syarat dan ketentuan wisata ke Ragunan
Ketika akan masuk ke Kebun Binatang Ragunan, pengunjung harus memperhatikan syarat dan ketentuan yang berlaku.
Peraturan saat pandemi Covid-19 ini hendaknya dipatuhi dengan baik, supaya liburan pun lebih nyaman dan aman. Lantas, apa saja syarat dan ketentuannya?
1. Pertama, jumlah pengunjung maksimal adalah 25 persen dari kapasitas per hari, mulai dari Selasa sampai Minggu. Sebagai informasi Kebun Binatang Ragunan tutup pada Senin.
Baca Juga: 4 Rekomendasi Wisata Air Terjun di Yogyakarta, Ada Grojogan Sewu
2. Formulir pendaftaran hanya dapat digunakan sesuai tanggal dan jam yang tercantum dalam formulir pendaftaran. Maka dari itu, pastikan baik-baik kamu mendaftar pada H-1 sebelum kunjungan, serta cek ulang tanggal dan jam kunjungan.
3. Pengunjung yang membawa kendaraan pribadi baik mobil maupun motor akan diberlakukan sistem ganjil genap. Jadwal sistem ganjil-genap yakni pada Jumat pukul 12.00-14.30 WIB dan Sabtu sampai Minggu pukul 07.00-14.30 WIB.
4. Pihak pengelola Kebun Ragunan kembali menegaskan bahwa transaksi tiket masuk tetap menggunakan Kartu Jakcard.
5. Pengunjung wajib memindai QR code di aplikasi PeduliLindungi sebelum masuk dan keluar lokasi. Pasalnya Kebun Binatang Ragunan hanya terbuka bagi pengunjung yang telah mendapatkan vaksin Covid-19, minimal dosis pertama.
6. Selama di Kebun Binatan Ragunan, wisatawan wajib mengikuti protokol kesehatan. Mulai dari menggunakan masker, membawa hand sanitizer, dan menerapkan jaga jarak.
7. Saat ini, Kebun Binatang Ragunan terbuka bagi warga yang memiliki KTP DKI Jakarta dan luar KTP DKI Jakarta. Sebab, sebelumnya, kunjungan pernah dibatasi hanya bagi warga KTP DKI Jakarta saat kasus covid-19 mengalami kenaikan.
8. Tidak ada batasan usia kunjungan. Ibu hamil juga diperbolehkan masuk ke area Kebun Binatang Ragunan.
Peraturan di atas wajib ditaati oleh pengunjung, meski begitu perlu diperhatikan pula bahwa pihak pengelola berhak mengubah, menyesuaikan, menambah, atau menghapus salah satu syarat dan ketentuan.
Tak hanya itu, pihak pengelola pun memiliki hak untuk mengubah, menangguhkan atau menghentikan setiap aspek dari pendaftaran online.
Baca Juga: Nongkrong sambil Menikmati Kuliner Khas Oriental di Petak Enam Glodok
Tentusnya syarat dan ketentuan yang diubah itu menyesuaikan dengan kondisi yang ada, misalnya perkembangan pandemi Covid-19.
Oleh sebab itu, sebelum mendaftar secara online ke Kebun Binatang Ragunan, alangkah baiknya cek syarat dan ketentuan secara berkala. (*)