Manfaat
Melansir Kompas.com, ada berbagai manfaat penting untuk kesehatan dari olahraga tenis meja, antara lain:
1. Meningkatkan koordinasi antara gerak mata dan tangan
Permainan tenis meja mengharuskan para pemain untuk berkonstrasi penuh terhadap serangan dari lawan atau untuk mencetak poin.
Ketajaman mata untuk melihat peluang, serta kecepatan tangan untuk menangkis atau mencetak poin, dapat meningkatkan antara gerak mata dan tangan.
2. Meningkatkan refleks tubuh, terutama tangan, kaki, dan mata
Permainan tenis meja juga dapat meningkatkan refleks tubuh karena para pemain diharuskan untuk bergerak dan bereaksi cepat.
Refleks tubuh yang semakin baik dapat meningkatkan kelincahan, yang berguna dalam aktivitas sehari-hari.
Baca Juga: Tips Menjadikan Jalan Santai sebagai Rutinitas Harian Menurut Ahli Kardiologi