Cara Karakter Perempuan Ayleen Charlotte di The Tinder Swindler Balas Dendam ke Penipu

Ratu Monita - Rabu, 9 Februari 2022
Ayleen Charlotte, karakter perempuan di Tinder Swindler.
Ayleen Charlotte, karakter perempuan di Tinder Swindler. Courtesy of Netflix

Dengan skema yang seharusnya terjadi setelah terkuaknya sosok Shimon dari artikel tersebut, Shimon tidak lagi bisa mendapatkan korban baru di aplikasi kencan.

Ayleen memahami, bahwa Shimon tidak punya siapa-siapa lagi untuk berpaling kecuali dia.

Oleh karena itu, dia memainkan perannya, memberi tahu Shimon bahwa dia mempercayai sisi cerita Simon Leviev, bahwa perempuan dalam artikel itu adalah "pelacur", dan mengatakan bahwa dia masih mencintainya dan akan mendukungnya.

Hal tersebut ia lakukan secara terpaksa hanya untuk menjalankan misi balas dendam.

Setelah mendapat kepercayaan Shimon, Ayleen pun meyakinkan kekasihnya itu untuk memberikannya koleksi barang-barang mewahnya.

Ayleen memberikan iming-iming bahwa hasil penjualan barang-barang mewah Shimon akan memiliki untung yang besar dan Shimon mempercayainya.

Setelah itu, ia pun mendaftarkan barang-barang mewah tersebut untuk dijual di Ebay, mulai dari Gucci, Louis Vuitton, dan Dolce and Gabbana.

Dari hasil penjualan tersebut, dia menarik ribuan dolar dan tidak memberikan hasilnya kepada Shimon.

Selain itu, ia juga mengabaikan pesan suara dan teks dari Simon yang semakin marah.

Baca Juga: 5 Fakta Film Dokumenter Netflix The Tinder Swindler, Penipuan di Aplikasi Kencan oleh Simon Leviev

Tak sampai di situ, Ayleen pun melaporkan Simon ke polisi.

Ayleen juga disebut sebagai salah perempuan yang berjasa atas penangkapan penipu Tinder itu, karena pada akhirnya Shimon pun dituntut 15 bulan penjara.

Bagi Kawan Puan yang penasaran dengan cerita lengkap karakter perempuan di The Tinder Swindler, saksikan dokumenternya di Netflix.

(*)

Sumber: Rolling Stone
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat