Untuk itu, penting bagi pasangan belajar saling menghargai satu sama lain. Dengan begitu, konflik dalam rumah tangga pun dapat dicegah.
3. Tidak sabaran
Seperti kita ketahui, apa yang terjadi dalam hidup tentu tidak dapat diprediksi.
Tak sedikit situasi yang terjadi justru jauh dari harapan kita sebagai manusia, termasuk dalam hubungan pernikahan.
Jika kurang sabar, maka kita cenderung akan melampiaskan frustrasi dan kekesalan pada pasangan.
Oleh karena itu, penting bagi kita untuk lebih sabar lagi atas segala situasi yang terjadi dalam pernikahan.
Baca Juga: 5 Hal Penyebab Perdebatan dalam Menjalin Hubungan dengan Pasangan
Selain itu, kesabaran juga menjadi cara yang baik untuk mengurangi konflik dalam hubungan suami istri.
Kawan Puan, permasalahan di atas sering kali menjadi penyebab konflik dalam pernikahan generasi milenial.
Jadi, bagi Kawan Puan yang tengah mempersiapkan pernikahan, baiknya persiapkan mental dan fisik sebaik mungkin, agar kelak hubungan suami istri dapat berjalan harmonis.
(*)