Dilansir dari laman The Everymom, berikut hal yang harus didiskusikan dalam hubungan suami istri sebelum persalinan:
1. Tugas Pengasuhan di Malam Hari
Kawan Puan mungkin sudah sering mendengar cerita dari mereka yang telah memiliki anak mengenai kebiasaan bayi yang bangun di malam hari.
Bukan hanya karena kelaparan atau popoknya penuh, hal ini terjadi karena sistem jam bayi yang masih berbeda dengan sistem jam pada orang dewasa.
Tak sedikit pula pasangan suami istri yang mengeluhkan pasangannya karena tidak membantunya di masa-masa tersebut.
Untuk itu, coba diskusikan bersama pasangan terkait bagaimana pembagian tugas pengasuhan bayi di malam hari.
2. Kondisi Finansial Keluarga
Kondisi finansial menjadi salah satu aspek penting yang patut didiskusikan dalam hubungan pernikahan.
Baca Juga: Alih-Alih Pesta Pernikahan, Ini 3 Hal Esensial yang Perlu Kamu Obrolkan dengan Pasangan