5 Fakta Tinder Swindler Indonesia yang Viral di Twitter, Korban Lebih dari Satu

Alessandra Langit - Kamis, 17 Maret 2022
5 fakta Tinder Swindler Indonesia, mengaku punya pabrik dan buat korban percaya.
5 fakta Tinder Swindler Indonesia, mengaku punya pabrik dan buat korban percaya. iStockphotos

1. Mengaku punya banyak pabrik

Berdasarkan cuitan dari akun @malamtanpakata di Twitter, Twinder Swindler Indonesia ini mengaku punya banyak pabrik yang tersebar di berbagai daerah.

Ia kerap kali mengaku sibuk mengurus berbagai pabrik yang dimilikinya, membuat para korban menganggap bahwa ia adalah sosok yang kaya raya.

Laki-laki ini juga mengaku memiliki franchise dari berbagai restoran ternama kelas atas di Indonesia.

2. Pamer koneksi ke pemilik barang bermerek

Ia diketahui sering memamerkan pakaian bermereknya lewat foto-foto yang dia unggah ke aplikasi kencan online.

Tinder Swindler Indonesia ini juga mengaku memiliki koneksi ke beberapa merek pakaian hingga elektronik ternama.

Bahkan, sang korban sempat diajak untuk memiliki unit grand launching dari salah satu toko merek terkenal.

"Kemudian dia sempet nawarin unit grand opening yang masih sisa. Dengan cuman membayar pajaknya," cerita korban.

Baca Juga: Banyak Korbannya, 4 Cara Ini Bisa Membantumu Terhindar dari Penipuan di Aplikasi Kencan

Sumber: Twitter
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri


REKOMENDASI HARI INI

3 Tips Manfaatkan Uang Pesangon PHK Jadi Modal untuk Wirausaha