Jane Campion Jadi Perempuan Ketiga Peraih Piala Oscar untuk Sutradara Terbaik

Alessandra Langit - Senin, 28 Maret 2022
Jane Campion jadi perempuan ketiga pemenang sutradara terbaik Oscar
Jane Campion jadi perempuan ketiga pemenang sutradara terbaik Oscar Kompas.com

Jane Campion membuat sejarah sebagai perempuan pertama yang dinominasikan dua kali untuk Academy Award dalam kategori sutradara terbaik.

Nominasi pertamanya diraih pada tahun 1994 ketika masuk kategori sutradara terbaik untuk film The Piano.

The Piano adalah sebuah karya film periode tentang seorang perempuan Skotlandia bisu yang dijual oleh ayahnya.

Perempuan tersebut dipaksa menikah dengan pria Selandia Baru tanpa cinta dan keharmonisan rumah tangga.

Jane Campion kalah dari Steven Spielberg pada saat itu dalam nominasi sutradara terbaik.

Namun, filmnya berhasil memenangkan Oscar 1994 untuk skenario asli terbaik.

Kemenangan Jane Campion ini membuktikan kualitas sutradara perempuan yang tak kalah hebat dari laki-laki.

Setelah dua tahun berturut-turut dimenangkan oleh sutradara perempuan, Academy Award kini dinilai semakin terbuka pada gender.

Sebelumnya, ada isu diskriminasi gender terutama di penghargaan utama seperti kategori sutradara terbaik.

Dengan semakin terbukanya kesempatan yang tak memandang gender, sutradara perempuan diharapkan semakin berani menunjukkan karyanya di industri film global.

Baca Juga: Memukau dengan Siluet yang Atraktif, Ini Gaun Terbaik di Oscar 2022

(*)

Sumber: Variety
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Borong Perlengkapan Ibu dan Bayi di Waktunya IMBEX Berd15kon!