Pasalnya, promo yang menggoda sekalipun tidak akan membantu untuk menaikkan omzet bisnis saat Ramadan jika tidak ada yang tahu.
Kamu bisa mempromosikannya di media sosial semua bisnis kamu. Tak bisa dimungkiri, media sosial adalah wadah promosi yang membantu pengusaha dan cukup memengaruhi konsumen.
Gencarkan promosi dan berikan caption yang menarik. Perhatikan juga waktu promosinya, ya.
4. Cek arus kas perusahaan
Hal yang tak bisa lepas dari sederet tips di atas adalah arus kas perusahaan. Kamu perlu mengecek ini untuk memastikan kondisi bisnis kamu.
Kamu perlu memastikan apakah kas bisnis kamu cukup untuk mengadakan promo, menambah stok produk, hingga membayar gaji serta tunjangan pegawai.
Prioritaskanlah biaya kebutuhan yang harus dibiayai. Selain itu, pastikan pula kamu punya dana untuk membiayai kebutuhan operasional bisnis saat Ramadan.
5. Gandeng selebgram atau influencer
Jika arus kas kamu memungkinkan, maka kamu bisa menggandeng influencer atau selebgram untuk mempromosikan promo kamu.
Baca Juga: 8 Ide Peluang Bisnis di Bulan Ramadan, Bisa Jadi Penghasilan Tambahan!
Tidak perlu sekelas YouTuber atau selebgram terkenal, yang penting mereka punya basis follower dan subsciber. Sesuaikan juga dengan bujet dan audiens kamu, ya.
6. Cek stok produk
Biasanya selama Ramadan permintaan konsumen akan meningkat, terutama untuk produk barang yang berkaitan, seperti baju muslim, kurma, jilbab, bahan kue, hingga sembako.
Jika kamu menjual barang-barang tersebut, pastikan stok produk kamu memenuhi permintaan konsumen saat Ramadan.
Usahakan untuk tidak mengecewakan konsumen dengan mengatakan barang tersebut habis, baik kamu mengambilnya dari suplier atau memproduksi sendiri.
Meski begitu, kamu tetap harus meneliti stok barang yang ideal untuk memenuhi kebutuhan Ramadan. Jangan juga berlebihan, sehingga kamu tak jadi cuan.
Di sisi lain, penambahan stok barang juga mesti diikuti dengan kualitas baik. Hindarilah hanya memperbanyak kuantitas tapi mengorbankan kualitas.
7. Kreatif dan Inovatif
Baca Juga: Jelang Ramadan, Ini 6 Strategi Pemasaran yang Bisa Dicoba untuk Tingkatkan Penjualan
Lakukanlah strategi dan promosi yang menarik selama melakukan bisnis saat Ramadan. Jika berani berbeda dengan usaha lain, kamu akan lebih menarik perhatian konsumen.
Nah, itulah 7 tips meningkatkan omzet bisnis saat Ramadan, mulai dari memberikan promo hingga memastikan stok produk. (*)