Muncul di Google Doodle Hari Ini, Siapakah Sosok Siti Latifah Herawati Diah?

Ardela Nabila - Minggu, 3 April 2022
Siti Latifah Herawati Diah di Google Doodle.
Siti Latifah Herawati Diah di Google Doodle. Kompas.com

Parapuan.co - Kawan Puan, Google Doodle hari ini, Minggu (3/4/2022), menampilkan seorang perempuan dengan tiga penampilan yang berbeda-beda.

Perempuan tersebut terlihat mengenakan toga, berkebaya sambil memeluk koran dengan satu tangannya, dan menulis.

Ternyata, perempuan yang muncul di Google Doodle hari ini merupakan seorang jurnalis ternama Indonesia yang bernama Siti Latifah Herawati Diah.

Melansir Kompas.com, Google Doodle mempersembahkan sosok Herawati dalam bentuk gambar yang sesuai dengan kiprahnya semasa hidup, dalam rangka merayakan 105 tahun hari kelahirannya.

Profil Siti Latifah Herawati Diah

Siti Latifah Herawati Diah.
Siti Latifah Herawati Diah. Kompas.com/Totok Wijayanto

Lahir di Tanjung Pandan, Kepulauan Bangka Belitung pada 3 April 1917, Herawati merupakan anak dari pasangan Raden Latip, seorang dokter yang bekerja di pertambangan timah Billiton Maatschappij dan Siti Alimah.

Semasa hidupnya, Herawati pernah menempuh pendidikan di Europeesche Lagere School (ELS) Salemba, Jakarta serta American High School di Tokyo, Jepang.

Pasca kelulusannya dari sekolah menengah atas, Herawati berencana untuk melanjutkan studi ke Belanda, namun sang ayah melarangnya karena Belanda merupakan negeri penjajah.

Baca Juga: Muncul di Google Doodle, Ini Profil Jurnalis Perempuan Roehana Koeddoes



REKOMENDASI HARI INI

Jadi Tren Kencan 2024, Ini Tips Sukses Dapat Pasangan di Dating Apps