Kenali 4 Perilaku Konsumen Saat Bulan Ramadan, Bisa Bikin Bisnis Untung

Anna Maria Anggita - Kamis, 7 April 2022
Kenali perilaku konsumen di bulan Ramadan
Kenali perilaku konsumen di bulan Ramadan Alex Liew

Bulan Ramadan ini menjadi momen untuk meningkatkan ibadah, di mana masyarakat lebih rajin salat lima waktu, bertadarus, solat tarawih, bahkan melaksanakan salat tahajud.

Berkaca dari hal itu, kamu bisa menjadi kondisi tersebut menjadi peluang bisnis perlengkapan ibadah.

Bukan hanya itu saja, jika sudah menjalankan bisnis ini, kamu bisa mendongkrak penjualan dengan promosi.

Contohnya promosi di waktu yang tepat dan hindari waktu atau jam ibadah, seperti salat tarawih.

Lakukanlah promosi di waktu berbuka puasa, setelah salat tarawih, ataupun di waktu sahur saat masyarakat sedang online.

4. Lebih senang bersedekah

Di bulan Ramadan ini umat muslim akan lebih senang bersedakah karena pahalanya berlipat ganda.

Baik itu bersedekah ke masjid dan fakir miskin, maupun memberi makan orang yang berpuasa.

Belajar dari hal ini, pelaku usaha bisa memanfaatkan momen untuk meningkatkan kegiatan promosi dengan tema promosi khusus Ramadan.

Baca Juga: Bangun Bisnis Takjil dengan Modal Rp 2 Juta, Pedagang ini Dapat Omzet Seharga Sepeda Motor

Contohnya Rp100 dari setiap penjualan produk kamu akan disumbangkan kepada kaum dhuafa di wilayah Timur Indonesia.

Dengan mengetahui perilaku konsumen di atas, sebagai pengusaha hendaknya kamu memanfaatkan peluang tersebut untuk meningkatkan penjualan ya.

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru