Tips Memasak Mudah 3 Olahan Ikan, Ide Menu Buka Puasa Kaya Nutrisi

Ericha Fernanda - Selasa, 19 April 2022
Tips memasak mudah ikan
Tips memasak mudah ikan SUSANSAM

Parapuan.co - Kawan Puan sedang mencari ide menu buka puasa? Ada tips memasak mudah tiga olahan ikan untukmu, nih.

Ikan adalah salah satu makanan yang mengandung nutrisi penting untuk tubuh, salah satunya asam lemak omega 3.

Agar nutrisi ikan tetap terjaga tapi rasanya tetap enak, maka ikan harus dimasak dengan cara yang tepat.

Kamu dapat menambahkan beragam rempah dan bumbu untuk menambah kenikmatan ikan saat disajikan.

Melansir Kompas.com, berikut tiga pilihan olahan ikan dan tips memasak mudah yang bisa dicoba di rumah. Yuk, simak!

1. Ikan Goreng

Cara membuat olahan ikan yang pertama adalah ikan goreng, yang cocok disajikan bersama sambal atau kuah siram saat buka puasa.

Jangan khawatir, nutrisi di dalam ikan masih tetap terjaga apabila kamu menggorengnya dengan cara yang tepat.

Executive Chef Hotel Santika Premier Hayam Wuruk Leonardus Benardo mengatakan cara paling tepat untuk menggoreng ikan yaitu menggunakan teknik deep fried.

Baca Juga: 5 Tips Memasak Cepat Ikan Teri agar Tidak Terlalu Asin, Rendam Dahulu!

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

Film Sebelum Tujuh Hari: Fanny Ghassani Buat Perjanjian Mengerikan