Memberi Sensasi Rileks seperti Meditasi, Ini 3 Manfaat Mewarnai Bagi Orang Dewasa

Dinia Adrianjara - Kamis, 21 April 2022
Buku mewarnai untuk orang dewasa, gambarnya lebih rumit dibandingkan dengan buku mewarnai untuk anak-anak.
Buku mewarnai untuk orang dewasa, gambarnya lebih rumit dibandingkan dengan buku mewarnai untuk anak-anak. Sylvana Toemon

Parapuan.co - Mewarnai merupakan salah satu kegiatan yang sangat bermanfaat untuk mengasah kreativitas anak.

Namun bukan saja bagi anak, mewarnai juga punya dampak positif bagi orang dewasa.

Mewarnai bagi orang dewasa atau coloring for adult dapat membantu menyalurkan stres, bahkan mendatangkan rasa damai atau ketenangan.

Lantas bagaimana mewarnai bisa menghasilkan kesenangan dan ketenangan bagi otak setelah kita melakukannya?

Psikolog klinis Scott M. Bea mengatakan kesenangan yang didapatkan ini berkaitan dengan bagaimana mewarnai dapat memfokuskan kembali perhatian kita.

"Mewarnai bagi orang dewasa membutuhkan perhatian sederhana yang terfokus di luar kesadaran diri," kata Dr Bea.

"Ini adalah aktivitas sederhana yang membuat kita lebih rileks," ujarnya lagi, seperti dilansir dari Cleveland Clinic.

Untuk lebih jelasnya, berikut ini tiga manfaat positif coloring for adult atau mewarnai bagi orang dewasa.

Apa saja?

Baca Juga: Dengarkan Tubuhmu, Ini 5 Hal yang Bisa Dilakukan untuk Mengurangi Gejala Burnout

Sumber: Cleveland Clinic
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

Tips Switch Career buat Perempuan: 2 Langkah Memulai Jalur Karier Baru