Sinopsis Series Heartstopper, Angkat Kisah Perjuangan Remaja LGBT

Dian Fitriani N - Rabu, 27 April 2022
Sinopsis Series Heartstopper di Netfliz.
Sinopsis Series Heartstopper di Netfliz. iMDb

Parapuan.co - Kawan Puan, penyuka sinopsis series dengan kisah rumit enggak boleh melewatkan Heartstopperlho.

Serial ini sudah bisa kamu saksikan melalui Netflix sejak Jumat, (22/4/2022) lalu.

Heartstopper sendiri merupakan spin-off dari webcomic populer serta novel Solitaire.

Sang penulis, Alice Oesman cukup terkenal di negara asalnya, Inggris.

Sinopsis series Heartstopper mengangkat kisah hubungan dua anak laki-laki, yakni Charlie Spring serta teman sekelasnya, Nicholas Nelson.

Untuk season pertama terdiri dari delapan episode, dengan durasi per tayangan sekitar 30 menit.

Setelah melakukan casting sejak awal 2021 lalu, akhirnya Netflix memilih aktor pendatang baru, Joe Locke sebagai pemeran utama.

Ia akan melakoni tokoh sebagai Charlie Spring.

Sebagai lawan main sang aktor, jalan cerita series Heartstopper memilih mantan pemain Rocketman, yaitu Kit Connor sebagai tokoh Nick Nelson.

Baca Juga: Sinopsis Series Under the Banner of Heaven, Kisah Pembunuhan dan Gereja

Tak hanya itu, sinopsis series Heartstopper juga menjadi debut layar laya untuk deretan aktor muda lainnya, mulai dari William Gao, Yasmin Finney hingga Kizzy Edgel.

Ada pula pemain kawakan, mulai dari Corinna Brown serta Jenny Walser.

Heartstopper disutradarai oleh Euros Lyn, sebelumnya ia juga pernah beberapa judul yang hits di Inggris, seperti Doctor Who, Sherlock dan Black Mirror.

Serial ini mengambil tema yang cukup komplit, yakni mengeksplorasi tentang persahabatan, kisah cinta serta isu kesehatan mental, seperti dikutip dari Kompas.com.

Penasaran seperti apa kisah selengkapnya? Yuk, simak ulasan berikut ini.

Kisah ini berfokus pada sosok Charlie Spring, seorang remaja gay yang bersekolah di asrama khusus laki-laki.

Dia menjalani hidup seperti siswa pada umumnya, hingga akhirnya bertemu dengan teman sekelasnya, yaitu Nick.

Jalan cerita series menyebutkan, Charlie memiliki karakter pendiam, mudah gugup dan tidak populer.

 Baca Juga: Sinopsis Series Severance, Ingatkan Penonton tentang Work Life Balance

Hal ini jauh berbanding terbaik dengan Nick, ia digambarkan sebagai orang yang periang, ramah serta ceria.

Selain itu, Nick juga cukup populer di sekolahnya, karena bergabung dengan klub rugby.

Akhirnya keduanya memutuskan menjalin persabahatan dan mulai peduli antara satu sama lain.

Charlie bahkan terang-terangan menunjukkan perasannya kepada sahabatnya tersebut.

Lebih lanjut, Nick justru terlihat ragu dan bimbang, apakah ia benar mencintai temannya itu atau tidak.

Hal ini membuat Charlie mengira bahwa perasaannya bertepuk sebelah tangan.

Ia pun merasa hubungannya dengan Nick tak bisa lebih dari sekadar teman.

Apakah Nick benar-benar memiliki perasaan kepada Charlie?

Dengan pemeran karakter yang luas dan beragam, Heartstopper berusaha mewakili perjuangan remaja LGBT memperjuangankan perasaannya.

Enggak perlu khawatir, meski mengangkat tema yang cukup serius, serial ini tetap ringan dan asik untuk ditonton.

Nantikan sinopsis series Heartstopper selengkapnya di Netflix ya, Kawan Puan.

Semoga menginspirasi.(*)

Baca Juga: Sinopsis Series Please Feel at Ease Mr. Ling, Kisah Cinta CEO Kaya dan Gadis Biasa

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja