Tindak Lanjut Kasus Diskriminasi Calon Mitra Tuli, Grab akan Benahi Rekrutmen Karyawan Disabilitas

Alessandra Langit - Jumat, 29 April 2022
Pernyataan resmi perusahaan Grab terkait tindakan diskriminasi calon mitra tuli di perusahaannya.
Pernyataan resmi perusahaan Grab terkait tindakan diskriminasi calon mitra tuli di perusahaannya. Grab

"Proses investigasi akan diselesaikan paling lambat dalam 3 (tiga) hari ke depan dan hasilnya akan diinformasikan ke publik," lanjutnya.

Pihak Grab sendiri telah menghubungi calon mitra tersebut pada tanggal 26 April 2022 untuk menyampaikan permohonan maaf.

Grab juga meminta permohonan bertemu secara langsung serta berkoordinasi dengan Gerakan untuk Kesejahteraan Tunarungu Indonesia (GERKATIN).

"Pihak calon mitra telah menyampaikan kesediaan untuk bertemu dengan perwakilan Grab Indonesia pada 27 April 2022," tulis Grab Indonesia.

"Sebagai bagian dari proses evaluasi dan koreksi kami untuk meningkatkan layanan terhadap mitra Teman Tuli," katanya lebih lanjut.

Selain itu, Grab akan memperbaiki prosedur pendaftaran online untuk mitra penyandang disabilitas berbasis komunitas.

Perusahaan tersebut akan memastikan pelayanan yang lebih efektif bagi calon mitra penyandang disabilitas.

Mencegah kejadian serupa, Grab akan melakukan pembaruan prosedur dan pelatihan internal bagi karyawan.

Khusunya, bagi karyawan yang bertugas melayani mitra dan calon mitra penyandang disabilitas.

Baca Juga: Hari Tuli Nasional, Berikut 5 Jalur Karier yang Bisa Dicoba Teman Tuli

Sumber: Instagram
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri


REKOMENDASI HARI INI

Borong Perlengkapan Ibu dan Bayi di Waktunya IMBEX Berd15kon!