5 Tips Memasak Cepat Chicken Wings, Bisa Jadi Teman Nonton Drakor

Ericha Fernanda - Kamis, 2 Juni 2022
Tips memasak cepat chicken wings
Tips memasak cepat chicken wings mikafotostok

4. Jangan sering bolak-balik sayap ayam

Menurut Sudi, sebaiknya membalik sayap ayam sebanyak satu kali saja selama digoreng agar hasilnya tidak kering.

"Balik sayap ayamnya sekali saja. Jadi di pertengahan saat menggoreng (tiga menit pertama), baru dibalik biar merata sambil cek kematangan," ujar Sudi.

Ia melanjutkan, "Kalau dibolak-balik biasanya daging ayamnya jadi kering."

5. Tiriskan dan siap disajikan

Setelah sayap ayam kuning kecokelatan, segera tiriskan selama beberapa saat agar kandungan minyaknya berkurang.

Setelah itu, chicken wings siap disajikan dengan aneka cocolan, seperti saus dan mayones, untuk teman nonton drakor.

Nah, itu tadi tips memasak cepat chicken wings sebagai teman nonton drama Korea ya, Kawan Puan.

Selamat mencoba!

(*)

Baca Juga: Bisa Jadi Camilan, Ini 4 Tips Memasak Mudah Usus Ayam agar Tidak Amis

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat