3 Tips Memilih Kasur Tidur yang Tepat dan Manfaatnya bagi Kesehatan

Ericha Fernanda - Jumat, 3 Juni 2022
Memilih kasur tidur yang tepat
Memilih kasur tidur yang tepat brizmaker

Jika membiarkan ketidaknyamanan terus berlanjut, maka tubuh kita mudah merasa lelah dan tidak bisa sepenuhnya rileks saat tidur.

Beberapa tanda bahwa kasur perlu diganti adalah adanya per yang menonjol, lapisan yang mulai menipis, hingga berlubang. 

3. Menjaga postur tubuh

Kasur menyangga seluruh postur tubuh ketika tidur, terutama pada anggota tubuh bagian belakang.

Tulang belakang merupakan bagian yang paling terkena dampaknya apabila salah memilih kasur tidur.

Hindari memilih kasur yang memicu nyeri dan pegal ketika bangun tidur, serta yang terlalu empuk karena membuat tubuh dapat tenggelam di dalamnya.

Kasur dengan karakter padat dan rata direkomendasikan karena dapat menjaga postur tulang belakang tetap lurus sepanjang malam.

Di antara berbagai pilihan jenis kasur, kasur dengan bahan memory foam dianggap sesuai bagi yang mempunyai masalah punggung.

Jadi, pilihlah kasur yang tepat untuk menunjang kualitas tidur sekaligus membentuk postur tubuh yang lebih baik ya, Kawan Puan.

Baca Juga: Mengidap Skoliosis, Ini Cara Aurelie Moeremans Memilih Tempat Tidur

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru