Ikuti 5 Cara Efektif Hilangkan Bau Asap Rokok di Dalam Rumah

Saras Bening Sumunar - Senin, 6 Juni 2022
Menghilangkan bau asap rokok di dalam rumah.
Menghilangkan bau asap rokok di dalam rumah. freepik

Parapuan.co - Meski berada di dalam rumah, bukan tidak mungkin jika terdapat polusi udara.

Seringnya, bau asap rokok menjadi polusi udara di dalam rumah.

Selain membuat tidak nyaman, asap rokok juga berisiko memicu masalah pernapasan.

Ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi bau asap rokok di rumah seperti:

1. Buka seluruh jendela di rumah

Langkah pertama yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi bau asap rokok di rumah adalah dengan membuka seluruh jendela.

Banyak yang menilai jika membuka jendela menjadi cara cepat untuk menghilangkan bau asap rokok.

Oleh karena itu secara berkala bukalah jendela di rumahmu untuk menghilangkan bau ini.

Selain dapat menghilangkan bau asap rokok, membuka jendela juga membuat sirkulasi udara berputar lebih baik.

Baca Juga: 3 Hal yang Bisa Jadi Penyebab Polusi Udara di Dalam Rumah

2. Tingkatkan sirkulasi udara

Cara lainnya adalah dengan meningkatkan sirkulasi udara di area rumah.

Dilansir dari Kompas.comkamu dapat menggunakan dua ventilator untuk meningkatkan sirkulasi udara dan mempercepat penghilangan bau asap rokok dari ruangan.

Satu ventilator untuk mendorong udara melintasi ruangan, lalu letakkan ventilator kedua di dekat jendela atau pintu untuk lebih mengusir udara pengap.

3. Ganti filter AC

Penting juga untuk mengganti filter AC yang mungkin telah mengumpulkan molekul bau asap rokok.

Pertimbangkan juga menggunakan karbon (arang aktif) atau filter HEPA untuk menghilangkan bau asap rokok.

Periksa semua saluran udara dan singkirkan sumbatan atau debu yang mungkin memiliki residu asap di dalamnya.

 Baca Juga: Hindari Risiko Penyakit Jantung dengan Melakukan 5 Kebiasaan Ini!

4. Gunakan air purifier

Selanjutnya, cobalah untuk menggunakan air purifier.

Air purifier atau pembersih udara adalah tindakan ekstra yang dapat menghilangkan asap rokok sekaligus membersihkan udara di dalam ruangan.

Berinvestasi memiliki filter HEPA di rumah untuk lebih membantu menghilangkan bau asap rokok dalam ruangan.

5. Gunakan generator ozon

Sementara jika kamu menghendaki pembersihan mendalam, kamu dapat memanfaatkan generator ozon.

Generator ozon adalah senjata rahasia untuk menghilangkan bau membandel sepenuhnya, termasuk bau asap rokok.

Jika digunakan dengan benar, generator ozon dapat menghilangkan semua molekul asap dengan mengoksidasinya.

Itu tadi beberapa tips menghilangkan bau asap rokok di dalam rumah.

Mulai dari membuka jendela hingga menggunakan generator ozon untuk pembersihan yang lebih dalam.

Baca Juga: 3 Langkah Mudah agar Udara di Rumah Bebas Virus dan Kuman

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru