Tak Hanya Indonesia, Kasus Kenaikan Covid-19 Terjadi di Eropa dan Timur Tengah

Saras Bening Sumunar - Kamis, 23 Juni 2022
Kenaikan kasus Covid-19 di Indonesia
Kenaikan kasus Covid-19 di Indonesia Morsa Images

Hal ini disampaikan oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) pada rabu (22/06/2022) lalu.

Menyadur dari laman AP News WHO mengatakan bahwa secara global terdapat 3,3 juta infeksi baru pekan lalu dengan lebih dari 7.500 kematian.

Tetapi kasus melonjak sekitar 45 persen di Asia Tenggara dan Timur Tengah, dan sekitar 6 persen di Eropa.

Asia Tenggara adalah satu-satunya wilayah yang melaporkan sedikit peningkatan dalam kematian, yaitu 4 persen.

Sedangkan secara global, jumlah kasus baru Covid-19 telah menurun setelah mencapai puncaknya pada Januari 2022 lalu.

Seorang pejabat kesehatan Inggris mengatakan, ada tanda-tanda di mana Inggris bisa menjadi awal gelombang baru infeksi yang didorong oleh varian Omicron.

Diketahui Inggris  mencabut hampir semua pembatasan Covid-19 beberapa bulan yang lalu.

Pekan lalu, Inggris mencatat kenaikan 43 persen kasus setelah pesta jalanan, konser, dan perayaan lainnya untuk merayakan ulang tahun platinum Ratu Elizabeth II awal bulan ini yang menandai 70 tahun sebagai ratu.

Kawan Puan, meski pandemi sudah berangsur-angsur membaik namun tetap taati protokol kesehatan.

Jaga diri dan orang-orang di sekitarmu agar tidak terpapar virus Covid-19.

Baca Juga: Hingga Rabu Pagi, Pasien Covid-19 di Wisma Atlet Kemayoran Dilaporkan Tersisa 2 Orang

(*)

Sumber: AP News
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh


REKOMENDASI HARI INI

4 Momen Memukau di Konser Isyana, Dari Duet hingga Kehangatan Keluarga