Pro
1. Menyenangkan untuk Dibuat
Bagi Kawan Puan yang suka menggunakan TikTok, memanfaatkan fitur TikTok Resumes tentu lebih menyenangkan dan unik.
Sebab tak seperti cara konvensional lainnya, kamu bisa mencari lowongan pekerjaan sekaligus mencari informasi hiburan, lewat platform yang sama.
2. Unjuk Skill dengan Cara Berbeda
Apabila terbiasa membuat video-video di akun pribadimu, maka akun ini juga bisa menjadi portofolio dalam mencari kerja.
Dengan video yang kamu buat, perusahaan yang sedang mencari pelamar akan menilai kepribadian dan kepercayaan diri lewat video TikTok yang kamu buat di akun pribadi.
3. Lebih Relevan
Jika kamu ingin bekerja di bidang yang terkait dengan media sosial, hubungan masyarakat atau pemasaran, memiliki resume TikTok bisa jadi cara untuk memamerkan skill kepada perekrut.
Baca Juga: TikTok Bisa Jadi Wadah untuk Mencari Pekerjaan, Bagaimana Caranya?