5 Kesalahan Umum Pemula saat Latihan Angkat Beban, Apa Saja?

Ericha Fernanda - Sabtu, 16 Juli 2022
Kesalahan umum pemula saat latihan angkat beban.
Kesalahan umum pemula saat latihan angkat beban. xmee

Parapuan.co - Memulai latihan angkat beban tentu perlu belajar dan menyesuaikan diri, itulah sebabnya banyak pemula yang sering melakukan kesalahan.

Tak perlu khawatir, memulai rutinitas kebugaran baru memang memutuhkan waktu agar latihan angkat beban semakin optimal seiring waktu.

Mengutip Well & Good, inilah beberapa kesalahan umum pemula saat latihan angkat beban. Yuk, simak!

1. Berpusat pada Sisi Tubuh Paling Kuat

Kesalahan pemula yang pertama saat latihan angkat beban adalah berpusat pada satu sisi tubuh yang lebih kuat dari yang lain.

Untuk mencegahnya, mulailah melakukan sedikit repetisi dengan teknik yang tepat agar pola gerakan dapat membangun kekuatan secara merata di kedua sisi tubuh.

2. Mengangkat Beban Terlalu Berat

Karena ingin segera mahir, pemula sering melakukan kesalahan dengan mengangkat terlalu banyak beban. Padahal, hal ini dapat memicu cedera.

Setelah mengangkat sejumlah beban terasa mudah bagimu, kamu bisa naik secara bertahap dengan dua hingga tiga repetisi terakhir dari satu set.

Baca Juga: Ahli Jelaskan Keuntungan dari Aktivitas Fisik Angkat Beban Berat

 

3. Hanya Latihan Angkat Beban Pakai Mesin

Tak sedikit pemula yang mulai berlatih angkat beban pakai mesin di gym, alih-alih menggerakkan tubuh pakai barbel atau dumbel.

Padahal ketidakstabilan beban bebas dari barbel atau dumbel membantu membangun otot lebih efisien dan tidak membatasi rentang gerak seperti mesin.

4. Tidak Memiliki Rencana Latihan

Saat memulai latihan angkat beban, kamu harus memiliki rencana latihan untuk menjamin kekuatanmu semakin meningkat.

Sebagian besar rencana angkat beban menggunakan kelebihan beban progresif untuk membantumu mencapai tujuan kekuatanmu.

5. Tidak Membersihkan Alat setelah Digunakan

Menyeka alat dan mesin berat sebelum dan setelah menggunakannya merupakan salah satu cara menjaga kebersihan diri yang baik.

Meski kelihatannya sepele, tetapi menjaga kebersihan alat setelah digunakan bisa menjadi tantangan tersendiri bagi sebagian orang.

Kawan Puan, itulah sejumlah kesalahan dalam latihan angkat beban yang masih sering dilakukan.

Untuk meminimalisir kesalahan tersebut, tidak ada salahnya kamu meminta bantuan personal trainer ya! (*)

Baca Juga: 4 Gerakan Latihan Angkat Beban, Olahraga untuk Perempuan yang Bisa Hilangkan Lemak

Sumber: Well & Good
Penulis:
Editor: Arintya


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja