5 Tips Memasak Cepat Tahu Telur Khas Surabaya, Pakai Petis untuk Bumbunya

Ericha Fernanda - Senin, 18 Juli 2022
Tips memasak cepat tahu telur khas Surabaya.
Tips memasak cepat tahu telur khas Surabaya. SparklingOliveStudio

Parapuan.co Tips memasak cepat tahu telur khas Surabaya bisa menjadi ide lauk sederhana untuk makan siang atau malam nih, Kawan Puan.

Tahu telur merupakan makanan khas Surabaya, Jawa Timur yang terbuat dari campuran tahu dan telur kocok yang digoreng.

Tahu telur biasanya dilengkapi dengan tauge, mentimun, dan kol, lalu disiram bumbu kacang yang diberi petis.

Petis merupakan pasta udang khas Sidoarjo yang warnanya cokelat atau hitam pekat dan memiliki aroma yang khas.

Taburan bawang merah goreng dan seledri membuat hidangan tahu telur enak dimakan bersama lontong dan ketupat.

Apabila tak ada keduanya, kamu bisa mengonsumsi tahu telur dengan nasi putih hangat yang tak kalah nikmatnya.

Melansir Kompas.com, berikut tips memasak cepat tahu telur khas Surabaya yang bisa kamu coba di rumah. Yuk, simak!

1. Potong tahu putih kotak-kotak

Cara membuat tahu telur yang pertama adalah memotong tahu putih kotak-kotak atau seukuran dadu.

Baca Juga: 5 Kuliner Legendaris dari Kota Pahlawan Surabaya, Sudah Pernah Coba?

Jangan memotong tahu putih terlalu kecil karena akan membuatnya mudah hancur ketika dikocok bersama telur.

2. Kocok tahu dan garam

Tips memasak cepat berikutnya adalah kocok telur, masukkan terigu dan sedikit garam, aduk hingga rata.

Kemudian masukkan potongan tahu ke adonan telur dan aduk rata, jangan mengaduk terlalu kencang agar tahunya tidak hancur.

Panaskan minyak pada api sedang, goreng adonan tahu telur dan balik sekali saja agar matang merata. Angkat dan sisihkan.

3. Lap kelebihan minyak pada tahu telur

Cara membuat tahu telur agar tidak terlalu berminyak permukaannya adalah menggunakan sedikit minyak goreng.

Apabila terlalu berminyak, lap kelebihan minyak pada tahu telur menggunakan tisu penyerap minyak.

Kamu cukup menekan-nekan dengan perlahan bagian permukaan tahu telur agar kelebihan minyak terserap dengan baik ke tisu.

Baca Juga: Ide Makan Siang, Ini 4 Tips Memasak Cepat Tumis Pakcoy Tahu dan Taoge

4. Cara membuat bumbu kacang

Setelah tahu telur selesai dibuat, langkah selanjutnya adalah membuat bumbu kacang untuk perasanya.

Caranya, siapkan ulekan untuk menghaluskan bawang putih, garam, cabai, dan kacang tanah dengan takaran sesuai resep.

Kemudian tuang sedikit air dan petis udang, lalu ulek semua bahan bumbu kacang sampai tercampur rata. Sisihkan.

5. Sajikan dengan bahan pelengkap

Tata nasi atau lontong di atas piring, letakkan tahu telur di atasnya, beri taoge dan sirami dengan bumbu kacang.

Sajikan dengan taburan bawang goreng dan irisan seledri, jangan lupa makan tahu telur dengan kerupuk kuning.

Nah, itulah tips memasak cepat tahu telur khas Surabaya yang bisa kamu coba di rumah ya, Kawan Puan.

Baca Juga: 4 Tips Memasak Cepat Tempe dan Tahu Bacem Spesial, Pakai Air Kelapa

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

Peran Perempuan Minim, DPR Refleksi Pemilihan Pimpinan dan Dewan Pengawas KPK 2024-2029