Dijamin Seru, Berikut Ini Olahraga yang Menyenangkan untuk Anak

Anna Maria Anggita - Sabtu, 23 Juli 2022
Olahraga untuk anak
Olahraga untuk anak sutlafk

Parapuan.co - Menjaga kesehatan tubuh anak bukan hanya dari makanan yang dikonsumsi saja, tapi aktivitas fisik juga berpengaruh.

Oleh sebab itu, penting bagi orang tua untuk mengajak anak agar mau berolahraga.

Aktivitas fisik untuk anak pun tidak harus berat, karena yang lebih penting anak mau melakukannya dengan senang hati.

Dilansir dari Insider, berikut ini pilihan olahraga yang menyenangkan untuk anak dan tentunya dijamin seru, apa saja?

1. Berlari

Berlari bukan hanya olahraga untuk menyehatkan jantung dan paru-paru saja.

Sebab, menurut Candice Taylor Lucas , MD, seorang profesor di Departemen Pediatri di University of California Irvine (UCI) mengungkap manfaat lain dari berlari seperti:

- Meningkatkan kinerja kognitif

- Meningkatkan kesehatan mental 

Baca Juga: Ingin Mulai Hidup Sehat? Yuk Lakukan Berbagai Langkah Sederhana Ini

- Meningkatkan kinerja akademik 

2. Melompat

Melompat menjadi kegiatan yang dapat membantu membangun keseimbangan tubuh sekaligus memperkuat otot kaki dan inti.

Rutin olahraga lompat tali tiga kali dalams eminggu juga dapat meningkatkan daya tahan tubuh.

Jika anak belum mampu menggunakan tali skipping, maka bisa diajak untuk  lompat-lompat biasa tanpa menggunakan alat apapun.

3. Crab walks

Crab walks atau berjalan seperti kepiting ini dapat membantu meningkatkan koordinasi tubuh.

Meski sederhana gerakan ini dapat menguatkan beberapa bagian tubuh seperti:

- Trisep dan bahu

Baca Juga: Rayakan Hari Anak Nasional, Ini 4 Olahraga Seru Bareng Si Kecil di Rumah

- Paha belakang

-Otot perut

Untuk melakukan crab walks pertama-tama duduk dengan kedua lutut ditekuh ke atas dan kaki terletak di lantai.

Kemdian letakkan tangan di lantai, kemudian angkat pinggul, dan setelah itu berjalan mundur saja.

4. Squat

Squat dapat membantu meningkatkan kekuatan dan stabilitas otot di tubuh bagian bawah seperti:

- Otot perut

- Quadriceps dan aha belakang

- Betis

- Fleksor pinggul

5. Yoga

Yoga tak hanya untuk orang dewasa saja, tapi juga cocok dilakukan oleh anak-anak.

Gerakan yoga yang menggunakan pernapasan dalam ini dapat membantu mengurangi stres.

Selain itu setiap gerakan yoga juga membangun kekuatan dan kelenturan tubuh.

Adapun manfaat lain dari yoga untuk anak-anak, seperti:

- Meningkatan fokus, memori, dan harga diri

- Meningkatan kinerja akademik

Wah ternyata berbagai olahraga di atas tak hanya seru saja, namun bermanfaat untuk anak ya, jadi sebaiknya dicoba yuk.

Baca Juga: Mau Coba Seni Bela Diri, Begini Tips Brazilian Jiu Jitsu Bagi Pemula

(*)

Sumber: Insider
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru