Terlalu Kurus? Ahli Gizi Ungkap Tips Sehat Menaikkan Berat Badan

Anna Maria Anggita - Kamis, 22 September 2022
Tips menaikkan berat badan
Tips menaikkan berat badan Pongtep Chithan

Parapuan.co - Menaikkan berat badan menurut beberapa orang itu sangat penting seperti menurunkan badan, terutama bagi yang underweight atau terlalu kurus.

Berdasarkan siaran pers yang PARAPUAN terima dari Fita pada Senin (19/09/2022) tertulis dalam jurnal Clinical Microbiology and Infection, kondisi underweight dapat menyebabkan penurunan fungsi sistem kekebalan tubuh, meningkatkan risiko osteoporosis, infertilitas, hingga malnutrisi.

Sebelumnya harus diketahui oleh Kawan Puan bila seseorang dapat dikategorikan sebagai underweight apabila memiliki Indeks Massa Tubuh (IMT) kurang dari 18,5.

Lantas, bagaimana cara untuk menaikkan berat badan?

"Untuk menaikkan berat badan secara aman dan sehat, menu makanan perlu diatur dengan lebih baik. Misalnya, dengan memasukkan lebih banyak karbohidrat kompleks, lemak sehat (lemak tak jenuh), dan protein," ujar Devina Tri Lestari, Nutritionist dan Signature Coach Fita.

Pasalnya ketiga zat gizi makro tersebut menyumbang lebih banyak kalori bagi tubuh.

Kemudian jika ingin makan camilan, sebaiknya pilih yang bergizi pula.

Devina menyarankan untuk memilih makanan kecil yang padat kalori namun tetap bernutrisi tinggi, misalnya saja roti gandum dengan selai kacang, atau buah alpukat.

Mitos dan Fakta Menaikkan Berat Badan

Baca Juga: Agar Berat Badan Ideal, Ini 3 Pose Yoga untuk Membakar Lemak Perut



REKOMENDASI HARI INI

Jadi Tren Kencan 2024, Ini Tips Sukses Dapat Pasangan di Dating Apps